INVENTARISASI DAN SEBARAN KURA-KURA AIR TAWAR DAN TERESTERIAL DI KABUPATEN BENGKULU SELATAN

Malvianti, Rini and Ruyani, Aceng and Tarigan, Hendri (2007) INVENTARISASI DAN SEBARAN KURA-KURA AIR TAWAR DAN TERESTERIAL DI KABUPATEN BENGKULU SELATAN. Undergraduated thesis, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UNIB.

[img] Text
I,II,III-RIN-FKIP.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (187kB)
[img] Text
IV,V-RIN-FKIP.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (768kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keanekaragaman jenis kura-kura air tawar dan teresterial di Kabupaten Bengkulu Selatan dan untuk mengetahui sebaran kura-kura air tawar dan teresterial yang terdapat di Kabupaten Bengkulu Selatan. Penelitian dilakukan selama 4 bulan yaitu dimulai dari bulan Mei hingga bulan Agustus 2007 yang berlokasi di daerah Bengkulu Selatan. Penelitian dilakukan dengan cara menyebarkan kuesioner kepada para pengumpul kura-kura atau petani pencari kura-kura yang terdapat di Bengkulu Selatan. Kemudian melakukan pengkoleksian kura-kura serta melakukan identifikasi terhadap kura-kura yang terkoleksi dengan cara mencocokkan spesimen yang ditemukan dengan buku identifikasi kura-kura yaitu Iskandar (2000) dan buku identifikasi lainnya. Kemudian melakukan verifikasi lapangan untuk mendapatkan kura-kura secara langsung tetapi tidak menemukan kura-kura kemudian melakukan pengukuran faktor-faktor abiotik. Dari hasil penelitian di Kabupaten Bengkulu Selatan didapatkan 6 jenis kura-kura yaitu Cyclemys oldhamii, Heosemys spinosa, Coura ambionensis, Notochelys platynota, Monouria emys, Dogania subplana. Hasil pengukuran faktor-faktor abiotik pada habitat sungai dan rawa yang telah dikunjungi adalah pada habitat sungai suhunya berkisar 25 o C – 25,5 o C, pH 6 - 7, kecepatan arus 0,11m/s - 0,14m/s, kelembaban udara 88% - 92% sedangkan pada habitat rawa juga suhu 27 xviii o C,pH berkisar 5 - 6, kelembaban udara 73%, pH tanah berkisar 5,2 - 5,4 dan suhu tanah 23 C - 24o C

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Biology Education
Depositing User: Miss Goklasni Manullang
Date Deposited: 03 Dec 2013 20:20
Last Modified: 03 Dec 2013 20:20
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/2920

Actions (login required)

View Item View Item