ANALISIS FAKTOR-FAKTOR LINGKUNGAN INTERNAL DAN EKSTERNAL YANG MEMPENGARUHI PERKEMBANGAN PARIWISATA KOTA BENGKULU DITINJAU DARI PERSEPSI OPINION LEADERS DAN KONSUMEN SERTA IMPLIKASINYA TERHADAP BRAND IMAGE DAN STRATEGI PEMASARAN

Paramita, Cempaka and Seprianti, Eka Putri (2007) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR LINGKUNGAN INTERNAL DAN EKSTERNAL YANG MEMPENGARUHI PERKEMBANGAN PARIWISATA KOTA BENGKULU DITINJAU DARI PERSEPSI OPINION LEADERS DAN KONSUMEN SERTA IMPLIKASINYA TERHADAP BRAND IMAGE DAN STRATEGI PEMASARAN. Undergraduated thesis, Fakultas Ekonomi UNIB.

[img] Text
I,II,III-CEM-FE.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (220kB)
[img] Text
IV,V-CEM-FE.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (422kB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui dan menganalisis faktor-faktor lingkungan internal dan eksternal apa saja yang mempengaruhi perkembangan pariwisata Kota Bengkulu ditinjau dari persepsi oponion leaders dan konsumen, serta bagaimana implikasinya terhadap brand image dan strategi pemasaran. Objek penelitiannya adalah sektor pariwisata Kota Bengkulu. Sampel diambil dengan menggunakan metode convenience sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 10 orang untuk opinion leaders dan 55 orang untuk konsumen. Penelitian ini menggunakan data primer (observasi, wawancara, dan kuesioner) dan data sekunder (studi kepustakaan). Data yang didapat dianalisa dengan menggunakan metode analisis kualitatif dan analisis kuantitatif berupa analisis faktor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara persepsi opinion leaders dengan brand image pariwisata Kota Bengkulu. Kesan positif dari opinion leaders tersebut bisa memberikan citra yang baik bagi sektor pariwisata Kota Bengkulu. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa dari 11 variabel yang diteliti, ditetapkan ada 9 variabel yang akan dianalisis lebih lanjut (MSA>0.5), sementara 3 variabel lainnya (MSA<0.5) tidak dianalisis lagi. Dari 9 variabel tersebut, didapat ada 3 faktor lingkungan internal dan eksternal yang mempengaruhi perkembangan pariwisata Kota Bengkulu (eigen value >0.1 dan percent of variance >5%) yaitu, faktor sumber daya, faktor kondisi eksternal, dan faktor non-sumber daya. Faktor sumber daya terdiri dari variabel pemasok, masyarakat, dan alam. Faktor kondisi eksternal terdiri dari variabel ekonomi dan sosio-budaya, sedangkan faktor non-sumber daya terdiri dari variabel perantara pemasaran, pelanggan, pesaing, dan demografi. Faktor sumber daya adalah faktor yang paling dominan (memilki nilai eigen value tertinggi) mempengaruhi perkembangan pariwisata Kota Bengkulu. Persepsi opinion leaders dan konsumen terhadap faktor-faktor lingkungan internal dan eksternal yang mempengaruhi perkembangan pariwisata Kota Bengkulu tersebut juga bisa dijadikan acuan untuk menentukan strategi pemasaran.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Economy > Department of Management
Depositing User: Miss Novita Veronika Barus
Date Deposited: 04 Dec 2013 13:29
Last Modified: 04 Dec 2013 13:29
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/3040

Actions (login required)

View Item View Item