Parmawati, Kesi and Makhmud , Iksan (2007) PENGARUH PERUSAHAAN YANG MEMBAGIKAN DIVIDEN DAN PERUSAHAAN YANG TIDAK MEMBAGIKAN DIVIDEN TERHADAP RETURN SAHAM DI BEJ. Undergraduated thesis, Fakultas Ekonomi UNIB.
Text
I,II,III-KES-FE.pdf - Bibliography Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (174kB) |
|
Text
IV,V-KES-FE.pdf - Bibliography Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (383kB) |
Abstract
Pada dasarnya perusahaan didirikan untuk mencapai tujuan yaitu memperoleh laba yang maksimum dan memiliki tingkat return yang tinggi. Permasalahan yang diajukan dalam penelitian ini adalah apakah ada perbedaan return saham sebelum dan setelah perusahaan mengumumkan dividen dibagikan dan dividen tidak dibagikan, dan seberapa besar pengaruh perusahaan yang membagikan dividen dan perusahaan yang tidak membagikan dividen terhadap return saham di Bursa Efek Jakarta. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui perbedaan return saham sebelum dan sesudah perusahaan mengumumkan dividen dibagikan dan dividen tidak dibagikan, dan mengetahui pengaruh perusahaan yang membagikan dividend an perusahaan yang tidak membagikan dividen terhadap return saham di Bursa Efek Jakarta. Metode analisis yang digunakan adalah dengan event study, yaitu dengan menentukan event date, event window, menghitung return saham harian selama periode pengamatan, menghitung rata-rata return saham dan menghitung komulatif return rata-rata guna mengetahui perbedaan return saham sebelum dan sesudah perusahaan mengumumkan dividen dibagikan dan dividen tidak dibagikan. Untuk mengetahui pegaruh perusahaan yang membagikan dividend an perusahaan yang tidak membagikan dividen terhadap return saham di BEJ digunakan alat analisis one sample t test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perubahan return saham sebelum dan sesudah perusahaan mengumumkan dividen dibagikan dan dividen tidak dibagikan pada tahun 2003 dan tahun 2004. dapat dilihat dari return yang diperoleh setelah pengumuman lebih besar disbanding return yang diperoleh sebelum pengumuman dividen dibagikan dan dividen tidak dibagikan. Dengan menggunakan alat analisis one sample t test, perusahaan yang membagikan dividend an perusahaan yang tidak membagikan dividen tahun 2003 dan tahun 2004 sama-sama memiliki informasi yang dapat berpegaruh terhadap return saham di BEJ, yang terlihat dari adanya perubahan return saham yang signifikan.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Faculty of Economy > Department of Management |
Depositing User: | Miss Novita Veronika Barus |
Date Deposited: | 04 Dec 2013 14:37 |
Last Modified: | 04 Dec 2013 14:37 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/3077 |
Actions (login required)
View Item |