POL A PE NY ELESAIAN KREDIT MACET DALAM PERJANJIAN KEMITRAAN ANTARA UNIT PKBL PT. POS INDONESIA (PERSERO) DENGAN KELOMPOK USAHA KECIL TRI KARYA SEJAHTERA DESA KURO TIDUR KECAMATAN ARGAMAKMUR BENGKULU UTARA”

Yonatha , Eka and Joko , Susetyanto and Edytiawarman, Edytiawarman (2009) POL A PE NY ELESAIAN KREDIT MACET DALAM PERJANJIAN KEMITRAAN ANTARA UNIT PKBL PT. POS INDONESIA (PERSERO) DENGAN KELOMPOK USAHA KECIL TRI KARYA SEJAHTERA DESA KURO TIDUR KECAMATAN ARGAMAKMUR BENGKULU UTARA”. Undergraduated thesis, Fakultas Hukum UNIB.

[img] Text
SKRIPSI EKA YONATHA FE-2.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)

Abstract

Usaha kecil merupakan bagian integral dunia usaha nasional mempunyai kedudukan, potensi dan peranan yang sangat penting dan strategis dalam mewujudkan tujuan Pembangunan Nasional pada umumnya dan tujuan pembangunan ekonomi pada khususnya. Usaha kecil dan Koperasi merupakan kegiatan usaha yang mampu memperluas lapangan kerja dan memberikan pelayanan ekonomi yang luas pada masyarakat dapat berperan dalam proses pemerataan dan peningkatan pendapatan masyarakat, serta mendorong pertumbuhan ekonomi dan berperan dalam mewujudkan stabilitas nasional pada umumnya dan stabilitas ekonomi pada khususnya. Adapun tujuan penelitian ini adalah Untuk menjelaskan pola yang dilakukan oleh PT. Pos Indonesia (Persero) dalam melakukan penyelesaian kredit macet dengan mitra binaannya di Desa Kuro Tidur Kecamatan Argamakmur Bengkulu Utara, Jenis penelitian dalam penulisan skripsi ini adalah deskriptif karena penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan atau menjelaskan bagaimana pola penyelesaian yang dilakukan oleh PT. Pos Indonesia dalam melakukan penyelesaian kredit macet dengan mitra binaan Tri Karya Sejahtera Desa Kuro Tidur Kecamatan Argamakmur Bengkulu Utara. Adapun pendekatan yang digunakan adalah pendekatan empiris sosiologis. Hasil penelitian menunjukkan (1) Pola yang dilakukan oleh PT. Pos Indonesia (Persero) dalam melakukan penyelesaian kredit macet dengan mitra binaannya adalah Pola pembinaan, pola dikembangkan untuk memberikan kesempatan kepada pengusaha kecil yang memiliki potensi tetapi lemah dalam modal dan pemasaran, hal ini terutama bagi hasil produksi yang berpeluang untuk dipasarkan secara luas. (2) Faktor penghambat dalam penyelesaian kredit tersebut adalah sebagai berikut:Manajemen dan Pengelolaan Usaha, Air dan Pembibitan, Pakan, Pemasaran Ikan. (3) Adapun Partisipasi Pemerintah Daerah Dalam Melakukan Pembinaan Terhadap Usaha Kecil Khususnya Kelompok Usaha Kecil Tri Karya Sejahtera Desa Kuro Tidur Kecamatan Argamakmur Bengkulu Utara adalah: Adanya bantuan subsidi bibit dan pakan yang diberikan oleh Pemerintah pusat melalui pemerintah daerah guna manunjang kegiatan usaha kecil yang berpotensi berdaya saing tinggi,

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Postgraduate Program > Magister Hukum
Depositing User: 012 Adek Adek
Date Deposited: 06 Dec 2013 20:43
Last Modified: 06 Dec 2013 20:43
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/3720

Actions (login required)

View Item View Item