Azis Karjoyo Siregar , Hardi and Titiek , Kartika Hendrastiti and Syamsurizal, Syamsurizal (2009) PERSEPSI POLITIK MAHASISWA FISIP UNIB TERHADAP CITRA PARPOL BARU PEMILU 2009 ( Partai Gerindra dan Partai Hanura). Undergraduated thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik.
Text
HArdi PDF FE-2.pdf - Bibliography Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (2MB) |
Abstract
Negara demokrasi adalah negara yang menjunjung tinggi kedaulatan rakyat. Iklim keterbukaan yang menguat menuntut setiap warga negara untuk berpartisipasi dalam politik, termasuk mendirikan partai politik dan hak untuk memilih anggota parlemen.. Ketidakmampuan partai politik secara konsisten dalam mengorganisasikan diri, meredam konflik internal, dan menumbuhkan militansi positif, pada saat yang sama agaknya telah menumpulkan kemampuan mereka dalam menerjemahkan kehendak politik publik dan memberi pendidikan politik yang sehat kepada masyarakat. Wadah organisasi yang demokratis, sehat, dan bersih belum banyak tercermin pada partai politik yang mapan maupun beberapa partai yang baru muncul saat ini. Proses pembentukan persepsi sesorang terhadap partai politik peserta Pemilu tidak terlepas juga dari sosialisasi politik yang diterimanya sebagai sebuah pengetahuan yang mampu mengubah bentuk dan cara pandangnya, sehingga mahasiswa (sebagian dari masyarakat) merupakan komponen perguruan tinggi yang relatif paling aktif, dinamis, dan vokal menyikapi perkembangan sosial politik bangsa. Bahkan dalam menumbuhkan kesadaran berbangsa itu sendiri. Berdasarkan latar belakang tersebut penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “Persepsi Politik Mahasiswa Fisip Unib Terhadap Citra Parpol Baru Pemilu 2009 (Gerindra dan Hanura). Tujuan penelitian ini adalah ingin mengetahui persepsi politik yang diberikan Mahasiswa Fisip Unib terhadap citra partai politik baru Pemilu 2009 (Gerindra dan Hanura). Metode penelitian yang dilakukan adalah deskriptif kualitatif dengan data primer berupa hasil wawancara mendalam sedangkan data sekunder diambil dari dokumentasi dan catatan lapangan. Penentuan informan dalam penelitian ini menggunakan teknik snowball sampling. Informan dalam penelitian ini berjumlah 25 orang (13 orang dari mahasiswa yang aktif di ormawa dan 12 orang dari mahasiswa yang tidak aktif di ormawa). Analisis hasil penelitian disajikan berdasarkan tema yaitu, persepsi tentang hubungan/komunikasi parpol baru terhadap pemilih, komitmen parpol baru dalam mengangkat aspirasi masyarakat, komitmen parpol baru dalam membawa perubahan, aktivitas parpol baru di masyarakat, kepercayaan terhadap parpol baru akan mampu memberantas KKN, sosialisasi parpol baru dalam kampanye, platform parpol baru Pemilu 2009, rekruitmen parpol baru Pemilu 2009, isu militerisme yang ada pada parpol baru (Partai Gerindra dan Hanura), performance parpol baru Pemilu 2009, isu politik yang ditawarkan parpol baru Pemilu 2009. Dari hasil penelitian yang dilaksanakan tidak terdapat persepsi atara mahasiswa yang aktif di ormawa dengan mahasiswa yang tidak aktif di ormawa. Mayoritas informan memberikan persepsi negative terhadap citra yang ditampilkan oleh Partai Gerindra dan Partai Hanura. Oleh karena itu Setiap parpol baru khususnya Gerindra dan Hanura hendaknya tidak hanya berorientasi pada kekuasaan semata akan tetapi lebih mengutamakan kepada kepentingan masyarakat umum.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Faculty of Social & Politics Science > Department of Public Administration |
Depositing User: | 012 Adek Adek |
Date Deposited: | 08 Dec 2013 10:03 |
Last Modified: | 08 Dec 2013 10:03 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/3868 |
Actions (login required)
View Item |