MENENTUKAN HARKAT PERMEABILITAS TANAH (BATUAN) DI DAERAH ALIRAN SUNGAI SERUT BENGKULU BERDASARKAN PENGUKURAN DENGAN METODE PERMEAMETER TINGGI TETAP (CONSTANT HEAD PERMEABILITY METHOD)

Wantoro , Supri and Halauddin, Halauddin and Suhendra, Suhendra (2009) MENENTUKAN HARKAT PERMEABILITAS TANAH (BATUAN) DI DAERAH ALIRAN SUNGAI SERUT BENGKULU BERDASARKAN PENGUKURAN DENGAN METODE PERMEAMETER TINGGI TETAP (CONSTANT HEAD PERMEABILITY METHOD). Undergraduated thesis, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam.

[img] Text
SKRIPSI SUPRI WANTORO.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)

Abstract

Penelitian tentang permeabilitas tanah/batuan telah dilakukan di daerah Sungai Serut Bengkulu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui harkat permeabilitas tanah, nilai permeabilitas, mengindentifikasi jenis tanah/batuan untuk masing-masing lapisan, peta daerah lokasi memetakan dengan menggunakan Software Google earth-win-plus. Metode yang digunakan adalah pengambilan langsung data di lapangan dan untuk mendapatkan nilai permeabilitas menggunakan metode constant head permeability. Hasil perhitungan daerah yang mengalami tingkat erosi cukup besar untuk bagian sisi kanan sungai adalah pada lokasi 11 yaitu sebesar 2,3 x 10 -5 m/s sedangkan untuk tingkat erosi kecil pada lokasi 5 lapisan kedua dengan nilai permeabilitasnya 6,9 x 10 -6 m/s, untuk bagian sisi kiri sungai yang memiliki tingkat erosi cukup besar yaitu pada lokasi 9 sebesar 2,8 x 10 -5 m/s sedangkan untuk tingkat erosi kecil pada lokasi 4 lapisan kedua sebesar 6,8 x 10 -6 m/s. Nilai harkat yang didapat dari hasil perhitungan penurunan fluida yaitu 2 sampai 4 adalah sedang sampai cepat hingga lambat sampai sedang maka daerah ini tingkat kecepatan permeabilitasnya sangat besar. Untuk mengidentifikasi jenis tanah/batuan di gunakan dua metode. Tabel Freezy dan Cherry digunakan untuk mengidentifikasi jenis tanah/batuan yang mempunyai permeabilitas antara 10 -8 -20 -10 m/s, sedangkan jenis tanah/batuan yang mempunyai permeabilitas >10 -8 m/s digunakan metode segitiga tekstur. Berdasarkan grafik segitiga tekstur jenis tanah/batuan di daerah aliran Sungai Serut adalah lempung liat berpasir dan liat sedang untuk masing-masing lapisan.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: Q Science > QC Physics
Divisions: Faculty of Math & Natural Science > Department of Physics Science
Depositing User: 012 Adek Adek
Date Deposited: 11 Dec 2013 09:43
Last Modified: 11 Dec 2013 09:43
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/4040

Actions (login required)

View Item View Item