PENYELESAIAN SENGKETA PELANGGARAN ADAT CEMPALAU MULUT MENURUT HUKUM ADAT SERAWAI DI KECAMATAN MANNA KABUPATEN BENGKULU SELATAN

Prasetiyo, Sony and Herawan, Sauni and Andri , Harijanto (2012) PENYELESAIAN SENGKETA PELANGGARAN ADAT CEMPALAU MULUT MENURUT HUKUM ADAT SERAWAI DI KECAMATAN MANNA KABUPATEN BENGKULU SELATAN. Undergraduated thesis, Fakultas Hukum UNIB.

[img] Text
sony pdf.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (2MB)

Abstract

Di Kecamatan Manna Kabupaten Bengkulu Selatan sering terjadi pelanggaran adat cempalau mulut yang dapat menggangu keseimbangan di dalam masyarakat, hal harus di pulihkan kembali kepada yang melakukan pelangaran adat cempalau mulut tersebut dengan mengenakan sanksi adat supaya dapat memulihkan keseimbangan yang terganggu tersebut. Dalam proses pelaksanaanya belum sepenuhnya mengikuti atau sesuai dengan adat perhukuman menurut hukum serawai. Tujuan penelitian ini adalah (1). untuk mengetahui faktor-faktor yang melatarbelakangi terjadinya pelangaran adat cempalau mulut dan (2). proses penyelesaian sengketa pelanggaran adat cempalau mulut menurut hukum adat serawai. Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Manna Kabupaten Bengkulu selatan pada bulan September sampai Oktober 2011. Metode penelitian Hukum yang digunakan adalah penelitian hukum empiris. Informan ditentukan secara sengaja (purposive) yaitu kelompok yang melakukan pelanggaran dan kelompok yang berkenaan dengan pelanggaran adat cempalau mulut. Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Analisa data dilakukan secara kualitatif. Hasil penelitian diketahui bahwa (1) yang melatarbelakangi terjadinya pelanggaran adat cempalau mulut, yaitu a. Agama, b. Pendidikan dan c. Bimbingan orang tua. Selain itu, faktor miss komunikasi dan Psikologi. (2) Proses penyelesaian sengketa pelanggaran adat cempalau mulut diselesaikan dengan lembaga musyawarah adat dengan alternatif perdamaian. Asas penyelesaian sengketa pelanggaran adat cempalau mulut di Kecamatan Manna Kabupaten Bengkulu Selatan dapat dilihat pada Keputusan BMA Bengkulu Selatan Nomor : 32/Bma-Bs/V/2003 dan Undang-Undang Adat Lembaga Dari Sembilan Onderafdeelingen dalam Gewest Bengkulu Tahun 1938, Simbur Cahaya.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Faculty of Law > Department of Law Science
Depositing User: 014 Abd. Rachman Rangkuti
Date Deposited: 16 Dec 2013 15:25
Last Modified: 16 Dec 2013 15:25
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/4604

Actions (login required)

View Item View Item