Iqbal, Muhammad and Soengkono, Soengkono (2008) PENGARUH CITRA DAN KEPUASAN PELANGGAN TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN PADA SALON DAN SPA RUDY HADISUWARNO BENGKULU. Undergraduated thesis, Fakultas Ekonomi UNIB.
Text
I,II,III-MUH-FE.pdf - Bibliography Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (4MB) |
|
Text
IV,V-MUH-FE.pdf - Bibliography Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (4MB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh citra dan kepuasan konsumen terhadap loyalitas pelanggan pada Salon dan Spa Rudy Hadisuwarno Bengkulu. Penelitian ini merupakan jenis penelitian survei yaitu penelitian yang mengambil sampel dari suatu populasi dengan menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpul data. Jenis data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh melalui penyebaran kuesioner dan data sekunder yang berupa laporan, referensi dan dokumen pada Salon dan Spa Rudy Hadisuwarno Bengkulu. Populasi dalam penelitian adalah seluruh pelanggan Salon dan Spa Rudy Hadisuwarno Bengkulu. Metode pengambilan sampel digunakan adalah accidental sampling. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh hasil bahwa : 1) Variabel citra dan kepuasan pelanggan secara simultan (bersama-sama) berpengaruh terhadap loyalitas pelanggan pada Salon dan Spa Rudi Hadisuwarno Bengkulu yang dibuktikan dengan nilai F-hitung = 119,228 > F-tabel = 2,550; 2) Secara parsial variabel citra dan kepuasan pelanggan berpengaruh terhadap loyalitas pelanggan yang dibuktikan dengan nilai t-hitung masing-masing variabel sebesar 5,104 dan 3,474 > t-tabel = 1,645; dan 3) Variabel yang paling domiman pengaruhnya terhadap loyalitas pelanggan adalah citra usaha dengan koefisien regresi sebesar 1,138. Beberapa saran yang dapat diberikan adalah : 1) Salon dan Spa Rudi Hadisuwarno Bengkulu harus berorientasi pada kepuasan pelanggan yang menyangkut perbaikan pelayanan, misalnya: menyediakan jasa pelayanan yang bervariatif artinya selalu melakukan inovasi-inovasi pelayanan, memperluas jaringan pelayanan dengan cara membuka cabang-cabang baru di lokasi-lokasi strategis, dan sebagainya; 2) Salon dan Spa Rudi Hadisuwarno Bengkulu harus berupaya menjaga hubungan baik dengan pelanggan dengan cara tidak membedabedakan pelanggan satu dengan yang lainnya; dan 3) Menindak lanjuti dengan serius komplain-komplain pelanggan atas pelayanan yang diberikan, sehingga menambah kepercayaan pelanggan terhadap kapabilitas dan citra usaha. Kata Kunci : Citra, Kepuasan, dan Loyalitas Pelanggan
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Faculty of Economy > Department of Management |
Depositing User: | Miss Novita Veronika Barus |
Date Deposited: | 17 Dec 2013 18:10 |
Last Modified: | 17 Dec 2013 18:10 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/4846 |
Actions (login required)
View Item |