PENGARUH PENGGUNAAN LIMBAH BETON SEBAGAI PENGGANTI AGREGAT KASAR PADA CAMPURAN BETON

Suryan, Viktor and Fepy , Suprian and Elhusna, Elhusna (2009) PENGARUH PENGGUNAAN LIMBAH BETON SEBAGAI PENGGANTI AGREGAT KASAR PADA CAMPURAN BETON. Undergraduated thesis, Fakultas Teknik.

[img] Text
SKRIPSI VIKTOR SURYAN (G1B004016), TEKNIK SIPIL.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (17MB)

Abstract

Pada penelitian ini limbah beton digunakan agar dapat mengurangi permasalahan yang diakibatkan oleh penambangan batuan yang berlebihan dan pembuangan limbah beton yang dihasilkan dari suatu aktifitas pembongkaran, pengadaan konstruksi, atau pengujian sampel. Tujuan penelitian ini untuk memanfaatkan atau mendaur ulang limbah beton tersebut sebagai bahan alternatif yang dapat menggantikan sebagian atau seluruh agregat alam dalam campuran beton. Persentase variasi limbah beton untuk menggantikan sebagian atau seluruh agregat kasar adalah 0%, 25%, 50%, 75% dan 100% dari berat agregat kasar. Perencanaan kuat tekan beton karakteristik diinginkan (f’c) sebesar 20 MPa. Jumlah seluruh sampel pada penelitian ini 45 buah dengan 3 benda uji setiap perlakuan yang diuji pada umur 7, 14, 28 hari. Dari hasil penelitian didapat nilai kuat tekan beton pada umur 28 hari untuk beton normal (penggantian 0%) sebesar 24,621 MPa dan beton dengan penggantian agregat limbah beton 25% (22,772 MPa), 50% (22,338 MPa), 75% (18,853 MPa), 100% (17,973 MPa). Penggunaan agregat limbah beton yang menghasilkan kuat tekan yang paling tinggi adalah 25%. Pada penelitian ini, untuk komposisi 25% dan 50% berada di atas kuat tekan beton rencana dan mendekati kuat tekan beton normal, serta dapat digunakan sebagai beton struktur.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Civil Engineering
Depositing User: 012 Adek Adek
Date Deposited: 20 Dec 2013 22:09
Last Modified: 20 Dec 2013 22:09
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/5186

Actions (login required)

View Item View Item