Fitriyana, Fitriyana and Paulus , Suluk Kananlua (2014) PENGARUH STRUKTUR MODAL DAN RETURN ON EQUITY TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA INDUSTRI BARANG KONSUMSI DI BEI 2012 - 2013. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
|
Archive (Thesis)
IV,V,LAMP,II-14-fit.FE.pdf - Bibliography Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (13MB) | Preview |
|
|
Archive (Thesis)
I,II,III,II-14-fit.FE.pdf - Bibliography Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (13MB) | Preview |
Abstract
Industri barang konsumsi merupakan bagian dari industri manufaktur yang mempunyai pangsa terbesar. Hampir 50% pertumbuhan industri manufaktur di Indonesia disumbang oleh industri barang konsumsi. Industri barang konsumsi mempunyai prospek yang bagus karena daya beli masyarakat yang semakin tinggi sejalan dengan semakin besar proporsi masyarakat golongan ekonomi menengah di Indonesia. Sesuai dengan tujuan perusahaan, maka industri barang konsumsi juga perlu menentukan apakah struktur modal dan tingkat pengembalian modal sendiri berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Struktur modal perusahaan go public pada umumnya diindikasikan oleh debt equity ratio (DER). Indikator debt equity ratio (DER) menunjukkan rasio antara modal hutang terhadap modal sendiri, sehingga memberikan gambaran tentang efisiensi penggunaan modal sendiri dalam pembiayaan perusahaan. Dalam penelitian ini dipilih indikator debt equity ratio (DER) sebagai proksi variabel struktur modal, sedangkan nilai perusahaan adalah Firm Value (FV) yang dihitung dari perkalian antara jumlah lembar saham beredar dengan harga pasar saham saat penutupan (∑lbr saham x harga penutupan). Pemilihan variabel Firm Value (FV) didasarkan pada landasan teoritis yang menjelaskan bahwa nilai perusahaan selalu dikaitkan dengan harga pasar saham. Pemilihan indikator tingkat pengembalian modal sendiri atau return on equity (ROE) didasarkan pada landasan teoritis bahwa investor ingin mengetahui seberapa besar emiten mampu menghasilkan laba bersih sesudah pajak dibandingkan dengan modal sendiri yang digunakan dalam operasional perusahaan. Oleh sebab itu indikator return on equity (ROE) dipilih sebagai variabel independen disamping indikator debt equity ratio (DER). Jenis data dalam penelitian adalah data sekunder, yaitu data yang sudah diolah sedemikian rupa oleh perusahaan penyedia (broker resmi yang ditunjuk oleh OJK) untuk digunakan oleh siapapun yang yang berkepentingan, terutama untuk keperluan penelitian ilmiah. Dalam hal ini penyedia data sekunder adalah PT Bursa Efek Indonesia (BEI) dan perusahaan sekuritas PT eTrading Securities Indonesia Tbk.. Data sekunder yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebanyak 7 kuartal, yaitu dari kuartal pertama tahun 2012 sampai dengan kuartal ke tiga tahun 2013. Pada saat skripsi ini dibuat, data keuangan kuartal ke empat perusahaan sampel belum tersedia, sehingga tidak bisa dimasukkan dalam penelitian. Pengambilan data dalam penelitian dilakukan dengan cara mengakses sumber penyedia data, kemudian dibuat print out, selanjutnya dipindahkan ke dalam program excell. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan yang tergabung dalam industri barang konsumsi yang merupakan bagian dari industri manufaktur di Indonesia. Dalam penelitian ini perusahaan yang memenuhi syarat untuk dijadikan sampel berjumlah 30 perusahaan, diambil seluruhnya sebagai obyek penelitian. Dalam penelitian ini digunakan metode analisis regresi linier berganda dalam proses analisis pengaruh struktur modal dan tingkat pengembalian modal sendiri terhadap nilai perusahaan. Persamaan regresi dalam penelitian ini adalah: LNFV = β0 + β1DER + β2ROE + et; dalam hal ini β0 adalah konstanta, β1 adalah koefisien parameter variabel struktur modal (DER), β2 adalah koefisien parameter variabel tingkat pengembalian modal sendiri (ROE), dan et adalah error term (kesalahan). Sedangkan FV adalah Firm Value (nilai perusahaan). Tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh struktur modal (DER) dan retrun on equity (ROE) terhadap nilai perusahaan (FV) yang terdaftar dijakarta Islamic indek periode 2012-2013. Hasil analisis mendapatkan persamaan regresi yang memenuhi kriteria the goodness of fits, yaitu: 1) F-test = 5.137 tidak signifikan pada probabilitas 0.007 atau 5%; 2) t-test DER = 1.994 signifikan pada probabilitas 0.047 atau 5% dan t- test ROE = 1.694 tidak signifikan pada probabilitas 0.092 atau 5%; 3) koefisien determinasi R2 = 0.038 atau 3.8%, dan koefisien VIF seluruhnya kurang dari angka 10 yang menunjukkan tidak terjadai multikoliniertias dalam analisis regresi. Persamaan regresi yang memenuhi kriteria tersebut adalah: LNFV =279.061 + +0.557DER + 0.583ROE. Koefisien determinasi sebesar 3.8% menjelaskan bahwa kedua variabel independen, yaitu DER dan ROE secara bersama-sama mampu memprediksi nilai perusahaan (FV) sebesar 3.8%. Selebihnya sebesar 96.2% prediksi variabel nilai perusahaan (FV) dipengaruhi juga oleh faktor-faktor lain di luar cakupan penelitian ini. Besarnya pengaruh variabel DER terhadap FV adalah 3.8, artinya jika variabel DER naik 100% maka variabel FV naik sebesar 3.8% dengan asumsi variabel ROE dan konstanta adalah nol. Demikian juga jika variabel ROE naik 100% maka variabel FV naik sebesar 3.8% dengan asumsi variabel DER dan konstanta adalah nol. Hasil penelitian membuktikan bahwa baik secara simultan maupun secara parsial variabel DER dan variabel ROE berpengaruh signifikan terhadap variabel nilai perusahaan (FV). Dengan demikian dapat dijelaskan bahwa struktur modal dan tingkat pengembalian modal sendiri berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan pada industri barang konsumsi di Indonesia. Meskipun demikian besarnya pengaruh simultan kedua variabel tersebut terhadap nilai perusahaan hanya 3.8% atau kurang dari 50%; sehingga kurang kuat dari yang diharapkan sebesar lebih dari 50%.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Faculty of Economy > Department of Management |
Depositing User: | 022 Gofar Ismail |
Date Deposited: | 29 Aug 2014 16:25 |
Last Modified: | 29 Aug 2014 16:25 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/8123 |
Actions (login required)
View Item |