ANALISIS NILAI EKONOMI PADA RUMAH SEWAAN DI KECAMATAN GADING CEMPAKA KOTA BENGKULU

Putra, Mufri Dewansa and Sitorus, Antoni (2014) ANALISIS NILAI EKONOMI PADA RUMAH SEWAAN DI KECAMATAN GADING CEMPAKA KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img]
Preview
Archive (Thesis)
I,II,III,II-14-muf.FE.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Archive (Thesis)
IV,V,LAMP,II-14-muf.FE.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (2MB) | Preview

Abstract

Perumahan merupakan kebutuhan utama disamping pangan dan sandang bagi setiap orang. Perumahan merupakan salah satu unsur pokok kesejahteraan rakyat. Selain merupakan kebutuhan pokok, keadaan perumahan juga mempunyai pengaruh terhadap pembinaan watak dan kepribadian serta merupakan faktor penting dalam produktivitas keja seseorang. Dengan demikian keadaan perumahan yang baik dapat menunjang usaha pembangunan ekonomi. Tetapi di lain pihak kemampuan untuk mengusahakan adanya perumahan yang layak tergantung sekali dari pada adanya perkembangan serta pembangunan ekonomi. Penelitian yang dilakukan di Kecamatan Gading Cempaka, Kota Bengkulu ini bertujuan untuk mengetahui rata-rata nilai ekonomi pada rumah sewaan di Kecamatan Gading Cempaka pada saat ini dan juga untuk mengetahui pola penyebaran rumah sewaan di Kecamatan Gading Cempaka. Penelitian ini melibatkan 21 responden yaitu pemilik rumah sewaan. Data yang didapat akan dianalisis secara finansial dan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai riil, dari rata-rata nilai ekonomi pada rumah sewaan di Kecamatan Gading Cempaka yaitu sebesar Rp 199.808,-/m2/tahun. Artinya nilai ini merupakan harga per m2 dari rata-rata rumah sewaan yang ada di Kecamatan Gading Cempaka. Sedangkan untuk pola penyebaran rumah sewaan di Kecamatan Gading Cempaka ditemukan bahwa pola penyebarannya cenderung berpola Mengelompok yaitu tersusun dari bangunan-bangunan rumah yang lebih kompak dengan jarak tertentu dan memiliki relief yang sama yaitu dataran rendah. Untuk persentase penyebaran rumah sewaan terbanyak yaitu ada di Kelurahan Sidomulyo yaitu sebesar 40 %.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Economy > Department of Development Economics
Depositing User: 023 Dody Sahdani
Date Deposited: 02 Sep 2014 09:00
Last Modified: 02 Sep 2014 09:00
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/8148

Actions (login required)

View Item View Item