Lestari , Hepta Aju and Yuliantini, Nani and Gunawan, Ansyori (2014) ANALISIS KEMAMPUAN MENULIS PUISI ANAK PADA SISWA KELAS V DI SD NEGERI 20 KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
|
Archive (Thesis)
I,II,III,II-14-hep.FK.pdf - Bibliography Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (965kB) | Preview |
|
|
Archive (Thesis)
IV,V,LAMP,II-14-hep.FK.pdf - Bibliography Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan siswa kelas V SD Negeri 20 Kota Bengkulu dalam menulis puisi anak. Jenis penelitian deskriptif kuantitatif persentase. Pengambilan sampel yaitu dengan teknik simpel random sampling sebanyak 52 siswa. Instrumen penilaian adalah deskriptor penilaian tes. Teknik pengumpulan data adalah tes tertulis yaitu tes kemampuan menulis puisi. Teknik analisis data menggunakan langkah-langkah: membaca puisi, memberi pembobotan masing-masing aspek kemampuan, menghitung persentase, nilai rata- rata kemampuan menulis, menghitung frekuensi tiap aspek kemampuan, merekapitulasi dan mendeskripsikan kemampuan menulis puisi anak. Hasil analisis data menunjukkan bahwa rata-rata kemampuan siswa memperoleh kriteria baik dengan persentase 76,98%. Secara klasikal siswa belum mampu dalam menulis puisi sebab jumlah siswa yang mampu kurang dari 75% yaitu hanya 65,39% (34 siswa), sedangkan siswa yang tidak mampu sebanyak 34,61% (18 siswa). Pada aspek imajinasi rata-rata kemampuan menulis puisi siswa berada pada kriteria cukup dengan persentase 71,94% (19 siswa), aspek diksi memperoleh kriteria baik dengan persentase 85,30% (46 siswa), aspek permajasan memperoleh kriteria cukup dengan persentase 59,23% (25 siswa), aspek tema memperoleh kriteria sangat baik dengan persentase 89,3% (45 siswa), aspek amanat memperoleh kriteria sangat baik dengan persentase 88,26% (45 siswa). Secara klasikal siswa belum mampu menulis puisi, karena belum menguasai aspek kemampuan permajasan.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Education > Department of Elementary School Teacher Education |
Depositing User: | 033 Darti Daryanti |
Date Deposited: | 08 Oct 2014 09:50 |
Last Modified: | 08 Oct 2014 09:50 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/8816 |
Actions (login required)
View Item |