Syaputra, Jhoni and Pujianto, Dian and Insanistyo, Bayu (2014) PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISIONS (STAD) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN TEKNIK PASSING BAWAH DALAM PERMAINAN BOLA VOLI (PTK DI KELAS XA2 SMK NEGERI 3 KOTA BENGKULU). Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
|
Archive (Thesis)
IV,V,LAMP,I-14-jho-FK.pdf - Bibliography Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (9MB) | Preview |
|
|
Archive (Thesis)
I,II,III,I-14-jho-FK.pdf - Bibliography Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (9MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah melalui metode pembelajaran kooperatif Student Teams Achivement Divisions (STAD) dapat meningkatkan kemampuan teknik passing bawah dalam permainan bola voli. Metode yang di gunakan untuk menjawab tujuan penelitian tersebut digunakan metode penelitian class-room action research atau penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XA2 SMK Negeri 3 Kota Bengkulu yang berjumlah 32 orang, terdiri atas 7 siswa putra dan 25 siswi. Hasil penelitian menunjukkan penerapan metode pembelajaran kooperatif Student Teams Achievement Divisions (STAD) dapat meningkatkan rata-rata skor aktivitas guru dan siswa, pengamatan teknik passing bawah siswa dan keterampilan passing bawah siswa. Siklus I rata-rata skor aktivitas guru 6,5, kriteria cukup meningkat pada Siklus II dengan rata-rata 10, kriteria sangat baik. Aktivitas siswa siklus I rata-rata skor 6,5, kriteria cukup meningkat pada Siklus II menjadi 9,5, kriteria baik. Rata-rata skor pengamatan teknik passing bawah mengalami peningkatan, Siklus I rata-rata skor pengamatan 9,25, kriteria cukup, meningkat pada Siklus II menjadi 13,53, kriteria baik. Untuk nilai keterampilan passing bawah siswa, Siklus I siswa putra dengan jumlah rata-rata 51,42, kriteria cukup, dan siswa putri 52,80, kriteria cukup. Pada Siklus II nilai keterampilan passing bawah ini meningkat, untuk siswa putra dengan rata-rata 65,71, kriteria baik, dan siswa putri 67,80, kriteria baik.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Education > Department of Physic Education |
Depositing User: | 033 Darti Daryanti |
Date Deposited: | 23 Oct 2014 16:08 |
Last Modified: | 23 Oct 2014 16:08 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/9109 |
Actions (login required)
View Item |