Wisudawati, Rusdiana and Widiastuti, Wahyu and Yudisiani, Yudisiani (2014) PENGARUH CITRA MEREK DAN GAYA HIDUP TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN TAS HERMES TIRUAN PADA WANITA KARIR. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
|
Archive (Thesis)
IV,V,VI,LAMP,I-14-rus-FS.pdf - Bibliography Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (4MB) | Preview |
|
|
Archive (Thesis)
I,II,III,I-14-rus-FS.pdf - Bibliography Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (4MB) | Preview |
Abstract
Wanita sebagai salah satu objek dan subjek perkembangan trend dan fashion, merupakan objek pemasaran yang potensial bagi peritel fashion. Ditambah dengan perubahan paradigma bahwa wanita ‘setara dengan pria’. Wanita dapat melakukan berbagai aktivitas baik aktivitas ekonomi (bekerja) maupun aktivitas lainnya sesuai dengan keinginannya. Wanita karir adalah pihak wanita yang mempunyai pekerjaan, jabatan dan penghasilan. Dengan memiliki penghasilan wanita karir mempunyai kemampuan pengolahan keuangan untuk dirinya sendiri. Wanita yang bekerja di sektor informal tidak terlalu mempersoalkan penampilan, karena mereka tidak banyak berhubungan dengan dunia luar yang menuntut mereka untuk berpenampilan menarik dan rapi. Sebaliknya wanita karir yang harus berhadapan dengan publik membutuhkan busana dan aksesoris untuk mendukung penampilan mereka. Bagi wanita karir yang bekerja di perkantoran atau yang berhubungan dengan banyak orang, penampilan berbusana merupakan hal yang paling harus diperhatikan agar penampilan tampak lebih rapi dan menarik. Busana dan aksesoris yang mereka butuhkan antara lain adalah tas, sepatu dan kacamata. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengaruh citra merek (brand image) dan gaya hidup (lifestyle) terhadap keputusan pembelian Tas Hermes tiruan pada wanita karir. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan pendekatan survei. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Citra merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan wanita karir membeli Tas Hesmes tiruan dengan koefisien regresi sebesar 0,179 artinya semakin kuat citra merek maka keputusan wanita karir membeli tas Hermes tiruan semakin tinggi; (2) Gaya hidup (lifestyle) berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan wanita karir membeli Tas Hesmes tiruan dengan koefisien regresi sebesar 0,479 artinya semakin tinggi gaya hidup maka keputusan wanita karir membeli tas Hermes tiruan semakin tinggi; dan (3) Citra merek dan gaya hidup berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian Tas Hesmes tiruan pada wanita karir di Kota Bengkulu dengan sebesar 44,9%, artinya 44,9% keputusan wanita karir membeli tas Hermes tiruan dipengaruhi oleh citra merek dan gaya hidup serta sisanya 54,1% (100% - 44,9%) dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | J Political Science > JA Political science (General) |
Divisions: | Faculty of Social & Politics Science > Department of Communication |
Depositing User: | 023 Dody Sahdani |
Date Deposited: | 29 Oct 2014 09:54 |
Last Modified: | 29 Oct 2014 09:54 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/9201 |
Actions (login required)
View Item |