PENERAPAN DASAR-DASAR SUBSTITUSI LIGAN PADA APLIKASI PERMAINAN EDUKASI BERBASIS DESKTOP SEBAGAI INOVASI PEMBELAJARAN MEKANISME REAKSI KIMIA ANORGANIK DI PERGURUAN TINGGI

Kumalasari, Hervianadita and Susilo, Boko and Yudha Y, Sal Prima (2014) PENERAPAN DASAR-DASAR SUBSTITUSI LIGAN PADA APLIKASI PERMAINAN EDUKASI BERBASIS DESKTOP SEBAGAI INOVASI PEMBELAJARAN MEKANISME REAKSI KIMIA ANORGANIK DI PERGURUAN TINGGI. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img]
Preview
Archive (Thesis)
I,II,III,II-14-her-FT.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (6MB) | Preview
[img]
Preview
Archive (Thesis)
IV,V,VI,LAMP,II-14-her-FT.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (6MB) | Preview

Abstract

Substitusi ligan merupakan salah satu materi penting dalam memahami mekanisme reaksi kimia khususnya kimia anorganik. Materi substitusi ligan dipelajari dan dipahami mahasiswa strata satu Jurusan Kimia karena membahas dasar-dasar reaksi substitusi ligan dengan menggunakan tiga metode yaitu Dissociation (D), Association (A), dan Interchange (I). Proses kompleks yang terjadi padaketiga metode mengakibatkan mahasiswa kesulitan dalam memahami perbedaan mekanisme reaksi tersebut. Penelitian ini merancang dan membangun aplikasi permainan edukasi dengan menerapkan dasar-dasar reaksi substitusi ligan sebagai inovasi pembelajaran mekanisme reaksi kimia anorganik. Permainan ini tepat digunakan untuk mahasiswa jurusan kimia yang mengambil kajian spesifikasi kimia anorganik, karena mampu menjadi salah satu inovasi baru dalam proses pembelajaran. Aplikasi permainan edukasi ini dibuat menggunakan bahasa pemrograman Java dengan menggunakan Netbeans 7.3 sebagai sarana pembuatan kode program (coding). Metode pengembangan sistem yang digunakan untuk membangun aplikasi ini adalah model waterfall. Sedangkan pada tahap analisa dan perancangan sistem dilakukan dengan pendekatan berorientasi objek menggunakan Unified Modelling Language (UML). Untuk pengujian pada aplikasi yang dibangun, dilakukan dengan cara pengujian black box danuji kelayakan sistem. Hasil uji kelayakan yang diperoleh sebesar 4,06 sebagai tingkat keberhasilannya.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Informatics Engineering
Depositing User: 033 Darti Daryanti
Date Deposited: 29 Oct 2014 10:47
Last Modified: 29 Oct 2014 10:47
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/9210

Actions (login required)

View Item View Item