SAPUTRI, SUKMA and Dwi, Oktavallyan Saputri and Atik, Prihatiningrum (2023) PERANCANGAN TAMAN WISATA EDUKASI DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR EKOLOGI DI KOTA BENGKULU. Other thesis, Universitas Bengkulu.
![Thesis [thumbnail of Thesis]](https://repository.unib.ac.id/style/images/fileicons/audio.png)
SKRIPSI - SUKMA SAPUTRI - G1E019002 - Sukma Saputri GIE 019 001.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (7MB)
Abstract
Kota Bengkulu memiliki berbagai obyek wisata baik wisata alam, budaya maupun
buatan. Semua objek wisata tersebut memiliki potensi masing-masing untuk
dikembangkan sebagai komoditas pariwisata di kota Bengkulu. Salah satu objek
wisata yang cukup potensial untuk dikembangkan dan kurang mendapatkan sorotan
yang lebih dari pihak pemerintah yakni wisata buatan. Hal ini dapat dilihat dari
ketersediaan atraksi, amenitas dan aksesibilitas pariwisata yang kurang baik.
Melihat akan hal itu, pengembangan pariwisata buatan berupa taman wisata edukasi
di kota Bengkulu dapat dikembangkan agar meningkatkan pertumbuhan ekonomi,
memajukan kebudayaan, meningkatkan kesejahteraan rakyat, dan melestarikan
sumber daya alam dan lingkungan.
Konsep Perancangan Taman Wisata Edukasi didasarkan pada kearifan budaya
masyarakat sekitar, keadaan alam sekitar, destinasi dari fungsi bangunan itu sendiri
dan penekanan desain arsitektur ekologi. Dengan menggunakan pendekatan
arsitektur ekologi upaya menciptakan bangunan yang memanfaatkan potensi alam
Kota Bengkulu semaksimal mungkin melalui orientasi bangunan, kontur, vegetasi,
serta sirkulasi ruang luar dan meminimalisir dampak kerusakan lingkungan dengan
penggunaan material berkelanjutan dan daur ulang. Harapannya Taman Wisata
Edukasi dengan pedekatan ekologi ini dapat menjadi wadah edukasi dan area
rekreatif untuk semua kalangan dan membantu keseimbangan lingkungan alam
serta buatan.
Kata kunci : Arsitektur Ekologi, Edukasi, Kota Bengkulu, Rekreasi, Taman.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Arsitectur Engineering |
Depositing User: | 58 lili haryanti |
Date Deposited: | 29 Jul 2024 03:15 |
Last Modified: | 03 Oct 2025 08:33 |
URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/19204 |