PENGEMBANGAN KOMIK BERBASIS CERITA RAKYAT BENGKULU UNTUK MENSUKSESKAN GERAKAN LITERASI SEKOLAH DI SEKOLAH DASAR

Marlianti, Neni and Abdul, Muktadir and Irwan, Koto (2023) PENGEMBANGAN KOMIK BERBASIS CERITA RAKYAT BENGKULU UNTUK MENSUKSESKAN GERAKAN LITERASI SEKOLAH DI SEKOLAH DASAR. Masters thesis, Universitas Bengkulu.

[thumbnail of TESIS NENI MARLIANTI - Neni Marlianti.pdf] Text
TESIS NENI MARLIANTI - Neni Marlianti.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (8MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mensukseskan GLS di Sekolah Dasar (SD) dengan
menghadirkan komik berbasis cerita rakyat Bengkulu. Komik dipilih cerita rakyat
Bengkulu karena sesuai dengan tujuan umum GLS membentuk karakter moral.
Karena cerita rakyat dapat membentuk karakter moral pada anak. Jenis penelitian ini
adalah penelitian dan pengembangan (R&D). Subyek dalam penelitian ini adalah
siswa kelas IV, V, dan VI siswa SDN 04 Kota Bengkulu. Obyek dalam penelitian ini
adalah sebuah produk berupa media komik cerita rakyat Bengkulu. Instrumen
penelitian digunakan dalam bentuk lembar angket validasi ahli materi dan ahli
media, lembar angket respon siswa, dan wawancara. Data penelitian dianalisis
menggunakan analisis data kualitatif dan analisa data kuantitatif. Teknik analisa data
kuantitatif menggunakan data deskriptif kuantitatif untuk menganalisis data yang
terkumpul dari angket yang terdiri validasi ahli materi, dan ahli media. Data-data
hasil validasi dianalisis menggunakan Aiken’s V. setelah diuji validitas dilakukan uji
reliabilitas untuk mencari kesepakatan dua pendapat dengan menggunakan
pendekatan inter-rater reliability. Kemudian menganalisa respon siswa dengan
memberi lembar angket respon siswa untuk menentukan kemenarikan komik.
Penilaian dengan menggunakan skala guttman. Hasil penelitian validitas ahli materi
yaitu 1) aspek isi diperoleh nilai indeks V 1,00, koefisien korelasi Aiken
menunjukkan jika berada pada rentang > 0,8 dengan kategori “sangat valid”. 2)
aspek bahasa diperoleh nilai indeks V 0,96 dikatakan sangat valid. 3) aspek penyajian
diperoleh nilai indeks V 1,00 maka sangat valid atau layak. Hasil nilai validitas ahli
media yaitu dari segi aspek kegrafikan diperoleh nilai 0,97 dikategori sangat valid.
Hasil nilai uji reliabilitas ahli materi 1) aspek isi diperoleh nilai reliabel 1
dipersentase 100%, jika koefisien reliabilitas jika berkisar 0,80 – 1 maka level
kesepakatan kuat. 2). Aspek bahasa diperoleh nilai reliabel 0,9 dipersentase 90%
maka level kesepakatan pendapat kuat. 3) aspek penyajian memperoleh nilai reliabel
0,9 dipersentase 90% maka level kesepakatan kuat. Hasil penilaian uji reliabilitas ahli
media dari segi aspek kegrafikan diperoleh nilai reliabel 0,8 dipersentase 80%
dinyatakan kesepakatan pendapat kuat. Maka komik sangat layak diujicobakan. Hasil
penilaian lembar angket respon siswa yang menjawab ya sebanyak 28 orang (93,3%)
dan menjawab ya dan tidak sebanyak 2 orang (6,67%) maka komik sangat menarik.
Kata kunci: Komik, Cerita Rakyat, Gerakan Literasi Sekolah

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Postgraduate Program
Depositing User: Septi, M.I.Kom
Date Deposited: 07 Aug 2024 03:40
Last Modified: 07 Aug 2024 03:40
URI: https://repository.unib.ac.id/id/eprint/19599

Actions (login required)

View Item
View Item

slot gacor terbaik

slot gacor terpercaya

Situs Resmi Bisawd

slot gacor 4d

Slot Terpercaya

Slot Gacor bet 200