ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KONSUMSI PANGAN BERBASIS PROTEIN HEWANI PADA RUMAH TANGGA PROVINSI BENGKULU

Riris, larasati and Ketut, Sukiyono and Basuki, Sigit Priyono (2023) ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KONSUMSI PANGAN BERBASIS PROTEIN HEWANI PADA RUMAH TANGGA PROVINSI BENGKULU. ['eprint_fieldopt_thesis_type_ut' not defined] thesis, Universitas Bengkulu.

[thumbnail of Thesis] Archive (Thesis)
Skripsi Riris Larasati (E1D016113) - Riris 10.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (2MB)

Abstract

Protein berperan dalam menentukan kualitas pola pikir dan kecerdasan manusia.
Kecukupan protein dan energi dapat digunakan sebagai dasar melihat kondisi kesehatan
gizi masyarakat dan sosial ekonomi secara terintegrasi. Manusia yang tercukupi kebutuhan
protein akan tumbuh secara optimal dan menjadi sumber daya manusia dengan kualitas
tinggi. Permasalahan dalam konsumsi pangan sumber protein di Indonesia menurut data
Survei Sosial Ekonomi Nasional ( SUSENAS) yaitu masih adanya ketergantungan tinggi
pada protein nabati khususnya padi-padian, serta konsumsi makanan dari sumber protein
hewani yang masih jarang ditemukan pada sajian makanan sehari- hari. Tak hanya pada
tingkat nasional, permasalahan ini juga menjadi salah satu permasalahan yang terjadi di
Provinsi Bengkulu.
Penyebab dari konsumsi protein hewani yang rendah tentu ada kaitannya dengan
harganya yang lebih mahal dibanding dengan sumber protein nabati. Ketersediaan sumber
pangan dari protein hewani juga menjadi pengaruh terhadap harga komoditi pangan
hewani di pasaran. Dari tingginya harga protein hewani itu sendiri akan berpengaruh
terhadap daya beli konsumen. Komoditas protein hewani memang harganya lebih tinggi
bila disandingkan dengan produk pertanian lain. Selain harga komoditi protein hewani
yang mahal. Banyak faktor lain yang kemungkinan mempengaruhi konsumsi protein
hewani pada rumah tangga di Provinsi Bengkulu. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk
menganalisis faktor – faktor apa yang mempengaruhi konsumsi protein hewani, serta
menganalisis bagaimana tingkat konsumsi protein hewani pada rumah tangga di provinsi
bengkulu
Lokasi penelitian dilakukan di Provinsi Bengkulu. Penelitian ini dilaksanakan
untuk menganalisis faktor – faktor apa yang mempengaruhi konsumsi protein hewani, serta
menganalisis bagaimana tingkat konsumsi protein hewani pada rumah tangga di provinsi
bengkulu. Waktu penelitian dilakukan pada tahun 2023. Data yang digunakan dalam
penelitian ini adalah data sekunder dari Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS) oleh
Badan Pusat Statistik Provinsi Bengkulu. Dalam penelitian ini menggunakan data populasi
rumah tangga Provinsi Bengkulu yang ada dalam Survei Sosial Ekonomi Nasional
(SUSENAS). Metode analisis data pada penelitian ini ialah menggunakan analisis regresi
linier berganda dengan menggunakan uji simultan dan uji parsial. Serta analisis deskriptif
untuk mendeskripsikan tigkat konsumsi Protein di Provinsi Bengkulu
Hasil dari penelitian yang dilakukan Faktor-Faktor yang secara signifikan
mempengaruhi tingkat Konsumsi Pangan Berbasis protein hewani rumah tangga di
Provinsi Bengkulu adalah umur kepala rumah tangga,pendidikan kepalah rumah tangga,
pekerjaan kepala rumah tangga, jumlah anggota rumah tangga, dan harga barang dari
komoditi protein. Sementara faktor yang tidak berpengaruh adalah umur dan pendidikan
kepala rumah tangga. Tingkat konsumsi protein hewani di provinsi bengkulu yaitu
ikan,daging sapi, daging ayam ras masih tergolong rendah karena berada di bawah standar
anjuran konsumsi Widyakarya Nasional Pangan dan Gizi (2004). Sedangkan telur sudah
berada diatas standar. Artinya konsumsi telur di provinsi Bengkulu tergolong tinggi
Kata Kunci : Konsumsi Protein, pangan berbasis protein hewani

Item Type: Thesis (['eprint_fieldopt_thesis_type_ut' not defined])
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Faculty of Agriculture > Department of Agribusiness
Depositing User: Sugiarti, S.IPust
Date Deposited: 02 Oct 2024 04:34
Last Modified: 02 Oct 2024 04:34
URI: https://repository.unib.ac.id/id/eprint/21834

Actions (login required)

View Item
View Item

slot gacor terbaik

slot gacor terpercaya

Situs Resmi Bisawd

slot gacor 4d

Slot Terpercaya

Slot Gacor bet 200