Melviani, Tri Vusva and Nafri, Yanti and Muhammad, Arifin (2025) PEMANFAATAN SUMBER BELAJAR DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERDASARKAN KURIKULUM MERDEKA DI SMAN 1 REJANG LEBONG. Other thesis, Universitas Bengkulu.
![skripsi [thumbnail of skripsi]](https://repository.unib.ac.id/style/images/fileicons/archive.png)
SKRIPSI TRI VUSVA MELVIANI A1A020117 - tri vusva melviani.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (4MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang Pemanfaatan
Sumber Belajar dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia Berdasarkan Kurikulum
Merdeka di SMAN 1 Rejang Lebong. Dalam penelitian ini terdapat enam jenis-
jenis sumber belajar yang menjadi aspek pengamatan yaitu Pesan, Orang, Bahan,
Alat, Teknik dan Latar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode
kualitatif deskriptif, Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi,
wawancara dan teknik rekaman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis sumber
belajar berupa pesan yaitu informasi dari guru berupa materi pembelajaran yang
dibahas, kemudian sumber berupa orang dinilai sulit karena dibutuhkan banyak
dana, waktu dan usaha yang lebih, sumber berupa bahan yang ditemui yaitu LKS,
buku cetak, slide Power Point, dan poster lalu sumber berupa alat, proyektor dan
laptop, teknik yang digunakan yaitu ceramah, diskusi dan tanya jawab, lalu latar
yang digunakan ruang kelas dan halaman sekolah. dari enam jenis pemanfaatan
sumber belajar tersebut terdapat empat yang lebih di munculkan dalam bentuk
pesan, bahan, alat, dan latar, kemudian sumber-sumber tersebut sudah dapat
sekaligus meningkatkan kemampuan reseptif yaitu menyimak serta membaca
kemudian kemampuan produktif yaitu berbicara serta menulis untuk peserta didik
dan memenuhi standar karakteristik pembelajaran Bahasa Indonesia dalam
kurikulum Merdeka.
Kata Kunci: Bahasa Indonesia, Kurikulum Merdeka, Pemanfaatan, Sumber
Belajar
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Education > Department of Indonesian Language and Literature Education |
Depositing User: | Septi, M.I.Kom |
Date Deposited: | 25 Feb 2025 03:05 |
Last Modified: | 25 Feb 2025 03:05 |
URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/23194 |