Azizah, Nadia Julia and Dalifa, Dalifa and Herman, Lusa (2025) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING BERBANTUAN VIDEO PEMBELAJARAN TERHADAP HASIL BELAJAR IPAS PADA SISWA KELAS V SD GUGUS XII KOTA BENGKULU. Other thesis, Universitas Bengkulu.
![Skripsi [thumbnail of Skripsi]](https://repository.unib.ac.id/style/images/fileicons/archive.png)
UNIB_Nadia Julia Azizah (A1G020039) - Nadia Julia Azizah.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (3MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran inkuiri
terbimbing berbantuan video pembelajaran terhadap hasil belajar IPAS pada siswa
kelas V SD Gugus XII Kota Bengkulu. Pada penelitan ini menggunakan penelitian
kuantitatif. Metode yang digunakan adalah metode eksperimen semu (Quasi
Experimental design). Desain penelitiannya adalah The Matching Only Pretest-
Posttest Control Group Design. Populasi pada penelitian ini adalah SDN 99 Kota
Bengkulu dan SDN 35 Kota Bengkulu. Sampel penelitiannya adalah kelas V SDN
99 Kota Bengkulu sebagai kelompok eksperimen dan kelas V SDN 35 Kota
Bengkulu sebagai kelompok kontrol. Teknik pengumpulan data menggunakan soal
pretest dan posttest. Instrumen penelitian berupa soal tes pilihan ganda. Teknik
analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif, uji prasyarat (uji normalitas
dan uji homogenitas) dan uji hipotesis. Hasil penelitian didapatkan Nilai rata-rata
kelompok eksperimen adalah 75,00 dan nilai rata-rata kelompok kontrol adalah
65,56. Nilai tℎ����� > t����� (2,504 > 1,674) kemudian nilai Sig. (2-tailed) 0,015 <
0,05 dengan taraf signifikansi 5%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat
pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing berbantuan video pembelajaran
terhadap hasil belajar IPAS pada siswa kelas V SD Gugus XII Kota Bengkulu.
Kata Kunci: IPAS, Inkuiri Terbimbing, Video Pembelajaran, Hasil Belajar
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Septi, M.I.Kom |
Date Deposited: | 16 Apr 2025 02:54 |
Last Modified: | 16 Apr 2025 02:54 |
URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/23357 |