STUDI KOMPARATIF IMPLEMENTASI PROGRAM SEKOLAH PENGGERAK SMAN 1 MUARA BELITI DAN SMAN SUMBERHARTA DI KABUPATEN MUSI RAWAS

Sutopo, Timbul Wahyu and Rambat, Nur Sasongko and Asti, Putri Kartiwi (2025) STUDI KOMPARATIF IMPLEMENTASI PROGRAM SEKOLAH PENGGERAK SMAN 1 MUARA BELITI DAN SMAN SUMBERHARTA DI KABUPATEN MUSI RAWAS. Masters thesis, Universitas Bengkulu.

[thumbnail of Tesis]
Preview
Archive (Tesis)
TESIS TIMBUL WAHYU SUTOPO.BEBAS PERPUS UNIVERSITASpdf - Wahyu Timbul Sutopo.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini membandingkan implementasi Program Sekolah Penggerak di
SMAN 1 Muara Beliti dan SMAN Sumber Harta, Kabupaten Musi Rawas,
dengan fokus pada lima aspek: kepemimpinan kepala sekolah, kompetensi
pedagogik guru, karakter siswa, lingkungan belajar, serta faktor pendukung dan
penghambat program. Metode yang digunakan adalah studi komparatif dengan
pendekatan kualitatif, mengumpulkan data melalui wawancara, observasi, dan
dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kedua sekolah menerapkan
kepemimpinan berpusat pada murid dan aktif dalam pengembangan profesional,
tetapi dengan pendekatan yang berbeda; kepala sekolah SMAN 1 Muara Beliti
lebih menekankan pengawasan kualitas pengajaran, sedangkan SMAN Sumber
Harta lebih fokus pada pendampingan guru. Dalam kompetensi pedagogik, guru
di kedua sekolah menerapkan pembelajaran berdiferensiasi, dengan SMAN 1
Muara Beliti lebih banyak menggunakan strategi dan teknologi pembelajaran,
sementara SMAN Sumber Harta mengedepankan pendekatan personal. Karakter
siswa menonjolkan nilai-nilai keagamaan dan kebangsaan, dengan penekanan
program yang berbeda. Lingkungan belajar di kedua sekolah menunjukkan
semangat yang tinggi meskipun ada tantangan sosial-ekonomi, didukung oleh
orang tua dan pemangku kepentingan. Secara keseluruhan, implementasi Program
Sekolah Penggerak di kedua sekolah memberikan dampak positif pada
peningkatan kualitas pendidikan, meskipun ada tantangan dalam anggaran dan
sumber daya.
Kata Kunci: Implementasi, Program Sekolah Penggerak, Kepemimpinan,
Pedagogik, Lingkungan Belajar.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Septi, M.I.Kom
Date Deposited: 06 May 2025 03:16
Last Modified: 06 May 2025 03:16
URI: https://repository.unib.ac.id/id/eprint/23392

Actions (login required)

View Item
View Item