PENGARUH SUHU RENDAH PEMANASAN CPO (CRUDE PALM OIL) TERHADAP KARAKTERISTIK MINYAK

Ahmad, Fuad Febri and Yazid, Ismi Intara and Budiyanto, Budiyanto (2023) PENGARUH SUHU RENDAH PEMANASAN CPO (CRUDE PALM OIL) TERHADAP KARAKTERISTIK MINYAK. Other thesis, Universitas Bengkulu.

[thumbnail of Thesis] Archive (Thesis)
SKRIPSI Sidang Fuad Febri Ahmad (1) - Fuad Febri Ahmad.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (2MB)

Abstract

Salah satu bahan baku yang banyak digunakan sebagai minyak goreng adalah minyak dari
tanaman kelapa sawit atau biasa dikenal dengan CPO (Crude Palm Oil), sehingga kebutuhan
akan minyak goreng yang tinggi secara otomatis begantung pada produksi CPO. Pengolahan
CPO menjadi minyak sangat sulit dilaksanakan pada skala rumah tangga. Hal ini menunjukkan
bahwa perlu dikaji proses pembuatan minyak pada skala laboratorium khususnya pada proses
Refining Bleaching Deodorisasi (RBD).
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji minyak yang dihasilkan pada perlakuan
pemanasan suhu rendah (≤100oC) selama 3 jam dalam proses Refining Bleaching Deodorisasi
(RBD) dan perlakuam proses adopsi skala laboratorium dari teknologi RBD. Penelitian ini
menggunakan Rancangan Acak Lengkap ( RAL ) satu faktor. Faktor yang digunakan adalah
pemanasan suhu (S) dengan 3 taraf perlakuan (600C, 800C, dan 1000C). Setiap perlakuan
dilakukan 3 kali pengulangan sehingga diperoleh 9 unit percobaan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa suhu pemanasan 600C unggul pada parameter
rendemen (96,09%) dan tingkat kesukaan panelis pada uji organoleptik warna (4,08), aroma
(3,66), dan overall (4,08). Sementara itu, suhu pemanasan 1000C unggul pada parameter asam
lemak bebas (4,22%), kadar air (0,33%), kadar kotoran (0,40%), serta minyak hasil RBD yang
memiliki warna paling jernih dan tidak berbau dibandingkan dengan minyak dari 2 perlakuan
lainnya.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Faculty of Agriculture > Department of Industrial Technology of Agriculture
Depositing User: Sugiarti, S.IPust
Date Deposited: 23 Jun 2025 03:28
Last Modified: 23 Jun 2025 03:28
URI: https://repository.unib.ac.id/id/eprint/23682

Actions (login required)

View Item
View Item