Siska, Mella Nova and Indra, Cahyadinata and Redy, Badrudin (2024) STRATEGI PEMASARAN PADA SENTRA OLEH-OLEH “DUA SAUDARA” DI DESA TEBAT MONOK KABUPATEN KEPAHIANG. Other thesis, Universitas Bengkulu.
SKRIPSI Mella Nova Siska - MellaNovaSiska 17 (1).pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (2MB)
Abstract
Dengan keberadaan potensi sumber daya manusia dan alam yang melimpah
serta dukungan masyarakat, Kabupaten Kepahiang memiliki peluang besar untuk
mengembangkan industri sebagai sektor unggulan yang mendukung pertumbuhan
ekonomi nasional. Pusat oleh-oleh khas Kepahiang berada di lokasi yang sangat
penting secara strategi. Sebab Kepahiang ialah daerah yang subur dan dingin maka
hasil alam yang ada di daerah ini sangat melimpah terutama pertanian dan tanaman
holtikultural seperti jagung, pisang, kacang-kacangan. Begitu juga sayur mayur yang
sangat melimpah hingga merupakan pemasok oleh-oleh untuk daerah Kota Bengkulu
dan sekitarnya. Sentra oleh-oleh Dua Saudara memproduksi yang akan mengambil
bahan baku dari petani langsung.
Penelitian ini bertujuan untuk Menentukan strategi utama pemasaran yang
sesuai dan efektif dalam pemasaran sentral oleh-oleh‟‟Dua Saudara‟‟yang berada di
Desa Tebat Monok Kabupaten Kepahiang. Data yang terhimpun dalam penelitian ini
terdiri dari data primer dan sekunder. Lokasi penelitian ditentukan secara( purposive)
atau sengaja pada Sentra Oleh-Oleh „‟Dua Saudara‟‟ Di Desa Tebat Monok,
Kabupaten Kepahiang. Dalam penelitian ini yang menjadi responden merupakan
para ahli (expert) di bidangnya yakni responden yang memiliki pengetahuan yang
mendukung tentang kebutuhan penelitian seperti pemilik usaha, pekerja dalam usaha,
pembeli, akademik ekonomi dan Disperindagkop.
Hasil penelitian menejlaskan bahwa berdasarkan dari analisis SWOT
menunjukkan strategi pemasaran dalam sentra oleh-oleh “Dua Saudara” ialah dengan
mamanfaatkan faktor kekuatan untuk mengoptimalkan pemasaran produk dan
peluang yang ada.
Kata kunci : Strategi Pemasaran dan Sentra Oleh - Oleh “Dua Saudara”
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
| Divisions: | Faculty of Agriculture > Department of Agribusiness |
| Depositing User: | Sugiarti, S.IPust |
| Date Deposited: | 15 Sep 2025 02:07 |
| Last Modified: | 15 Sep 2025 02:07 |
| URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/24701 |

