Juliansyah, Fikri and M Mustopa, Romdhon (2025) STRATEGI PENGEMBANGAN SUBSEKTOR PERTANIAN UNGGULAN DI KECAMATAN PONDOK KELAPA. Other thesis, Universitas Bengkulu.
Skripsi Fikri Juliansyah Pertanian - Fikri Juliansyah.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (10MB)
Abstract
Kecamatan Pondok Kelapa memiliki beragam potensi sektor pertanian di tiap
desanya. Dengan banyaknya potensi tersebut menjadikan mayoritas masyarakat di
Kecamatan Pondok Kelapa bekerja sebagai petani. Penelitian ini bertujuan untuk: (1)
menganalisis subsektor unggulan di Kecamatan Pondok Kelapa (2) menganalisis faktor
internal dan eksternal yang berperan dalam pengembangan subsektor unggulan dan (3)
merumuskan alternatif strategi pengembangan subsektor unggulan di Kecamatan Pondok
Kelapa. Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dengan jumlah
responden sebanyak 53 orang. Teknik analisis yang digunakan adalah Location Quotient
(LQ) dan analisis SWOT.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa subsektor unggulan di Kecamatan Pondok
Kelapa adalah subsektor tanaman perkebunan. Faktor internal yang menjadi kekuatan
meliputi ketersediaan tenaga kerja, ketersediaan kelompok tani, kondisi lahan yang
sesuai, serta sarana dan prasarana yang memadai. Adapun kelemahan meliputi rendahnya
tingkat pendidikan petani, irigasi tradisional, fasilitas yang belum dimanfaatkan optimal,
dan kurangnya bibit unggul. Dari sisi eksternal, peluang yang tersedia antara lain bantuan
pemerintah, kebijakan yang mendukung, perkembangan teknologi, dan peningkatan
ketenagakerjaan di bidang pertanian. Ancaman yang dihadapi mencakup bantuan yang
belum dioptimalkan, belum tersedianya lembaga penelitian, lemahnya daya saing produk,
dan kemunculan pesaing baru. Strategi pengembangan yang sesuai berada di kuadran I
(strategi agresif), dengan alternatif strategi antara lain: meningkatkan pemanfaatan tenaga
kerja di setiap tahapan usaha perkebunan, meningkatkan peran kelompok tani sebagai
wadah informasi dan sosialisasi dalam memaksimalkan kebijakan pemerintah, serta
pengembangan perkebunan melalui pemetaan potensi lahan dan penerapan teknologi
pertanian tepat guna.
Kata Kunci: Strategi Pengembangan, Subsektor Unggulan, Analisis LQ dan SWOT
(Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian, Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian,
Universitas Bengkulu)
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
| Divisions: | Faculty of Agriculture > Department of Agribusiness |
| Depositing User: | Sugiarti, S.IPust |
| Date Deposited: | 25 Sep 2025 02:52 |
| Last Modified: | 25 Sep 2025 02:52 |
| URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/26198 |

