Badio, Ade and Urip, Santoso and Sutriyono, Sutriyono (2024) PENGARUH PENGGUNAAN TEPUNG WORTEL (Daucus carrota L.) DALAM RANSUM TERHADAP DEPOSISI LEMAK AYAM BROILER. Other thesis, Universitas Bengkulu.
SKRIPSI - Ade Badio - E1C017142-1 - Ade Badio.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (2MB)
Abstract
Ayam broiler adalah salah satu unggas yang dipelihara masyarakat, penghasil
daging, pertumbuhannya cepat, dan harga relatif murah dibanding daging dari ternak jenis
lain. Sebagai penyedia daging, daging broiler memiliki kandungan lemak yang tinggi dan
merupakan salah satu penentu kualitas karkas broiler. Wortel mengandung antioksidan
beta karoten sebagai perekursor vitamin A, tiamin, riboflavin, vitamin C dan mineral.
Vitamin C adalah antioksidan sekunder dan dapat bekerja efektif jika ada antioksidan
primer vitamin A. Antioksidan primer merubah radikal lipid menjadi produk yang lebih
stabil. Kandungan vitamin E dalam wortel berfungsi melindungi asam-asam lemak dan
kolesterol dari oksidasi dengan cara meningkat radikal-radikal bebas. Vitamin E
berpengaruh terhadap penurunan oksidasi lipid dalam daging dan jaringan adipose ternak.
Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh penggunaan tepung wortel
terhadap deposisi lemak ayam broiler. Penelitian dilakukan mulai bulan Maret - April 2021
di CZAL (Commercial Zone and Animal Laboratory) dan Laboratorium Jurusan
Peternakan Fakultas Pertanian Universitas Bengkulu. Penelitian menggunakan Rancangan
Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan 5 ulangan, masing–masing menggunakan 8 ekor
ayam untuk setiap ulangan. Perlakuan P0: ransum mengandung wortel 0 %, P1: ransum
mengandung tepung wortel 6%, P2: ransum mengandung tepung wortel 9%, dan P3:
ransum mengandung tepung wortel 12%. Variabel yang diamati adalah lemak abdomen,
lemak sartorial, lemak gizzard, lemak leher, lemak jantung, dan lemak proventrikulus. Data
yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan sidik ragam (ANOVA), jika berpengaruh
nyata maka diuji dengan Duncan’S Multiple Range Test (DMRT). Hasil penelitian
menunjukkan bahwa kandungan lemak abdomen berkisar 0,59%-0,93%, lemak sartorial
berkisar 0,28%-0,34%, lemak gizzard berkisar 0,07%-0,11%, lemak leher berkisar 0,01%-
0,03%, lemak jantung berkisar 0,08%-0,12%, lemak proventrikulus berkisar 0,08%-0,10%.
Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa semua perlakuan tidak berpengaruh nyata
dalam menurunkan deposisi lemak ayam broiler. Berdasarkan analisis ragam menunjukkan
bahwa perlakuan tidak berpengaruh nyata terhadap deposisi lemak ayam broiler.
Dari penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan tepung wortel untuk pakan
broiler sampai level 12% dari ransum belum mampu menurunkan deposisi lemak ayam
broiler.
(Program Studi Peternakan, Jurusan Peternakan, Fakultas Pertanian, Universitas
Bengkulu).
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
| Divisions: | Faculty of Agriculture > Department of Animal Science |
| Depositing User: | Sugiarti, S.IPust |
| Date Deposited: | 08 Oct 2025 01:16 |
| Last Modified: | 08 Oct 2025 01:16 |
| URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/28014 |

