PUTRI, REZA ANIKE and Esti, Sorena and Bardah, Wasalamah (2024) HUBUNGAN MEKANISME KOPING DENGAN QUALITY OF LIFE (QOL) PADA FAMILY CAREGIVER YANG MERAWAT PASIEN HEMODIALISA DI RSUD DR. M YUNUS BENGKULU. Diploma thesis, Universitas Bengkulu.
![Thesis [thumbnail of Thesis]](https://repository.unib.ac.id/style/images/fileicons/archive.png)
LTA-REZA ANIKE PUTRI - Reza Anike.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (2MB)
Abstract
Penyakit ginjal kronis (PGK) masih menjadi masalah kesehatan global
dengan prevalensi yang terus meningkat setiap tahunnya. Pasien dan keluarga
sering mengalami perubahan tingkah laku, emosional, perubahan dalam
peran, citra diri, konsep diri, dan dinamika keluarga hal ini pun berdampak
pada kualitas hidup family cargiver. Tujuan penelitian ini adalah hubungan
mekanisme koping dengan Quality Of Life (QoL) pada family caregiver yang
merawat pasien Hemodialisa. Metode penelitian ini Penelitian ini
menggunakan penelitian kuantitatif dengan cross-sectional. Teknik
pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, dengan jumlah 54
responden. Alat ukur yang digunakan adalah kuesioner mekanisme koping
dan Quality Of Life (QoL) pada family caregiver. Hasil penelitian
menunjukan mekanisme koping pada family caregiver yang merawat pasien
hemodialisa terdapat 34 orang (63,0%) yang mekanisme koping maladaptif
dan 20 orang (37,0%) yang mekanisme koping adaptif. di RSUD Dr. M
Yunus Bengkulu Quality of Life pada family caregiver yang merawat pasien
Hemodialisa terdapat 38 orang (74,1%) tinggi dan 14 orang (25,9%) sedang.
Hasil uji statistik didapatkan ρ value = 0,014 (ρ < α 0,05), hal ini
menunjukkan bahwa ada hubungan mekanisme koping dengan Quality Of
Life (QoL) pada family caregiver yang merawat pasien Hemodialisa di RSUD
Dr. M Yunus Bengkulu Hasil penelitian ini agar keluarga pasien dengan
penyakit ginjal kronis dengan hemodialisis didorong untuk mempertahankan
pandangan positif melalui pendidikan dan konseling yang diberikan rumah
sakit.
Kata kunci : Family caregiver, Mekanisme koping, Quality Of Life (QOL)
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QM Human anatomy |
Divisions: | Faculty of Math & Natural Science > Department of Diploma Nursing |
Depositing User: | Oka Ariani S.IPust |
Date Deposited: | 08 Oct 2025 08:03 |
Last Modified: | 08 Oct 2025 08:03 |
URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/28264 |