FORMULASI DAN UJI STABILITAS BALSEM MENGANDUNG MINYAK ATSIRI DARI TANAMAN AKAR WANGI (Polygala paniculata)

ANGGUNA, PUTRI LISA and Rose Intan, Perma Sari and Camelia Dwi Putri, Masrijal (2024) FORMULASI DAN UJI STABILITAS BALSEM MENGANDUNG MINYAK ATSIRI DARI TANAMAN AKAR WANGI (Polygala paniculata). Diploma thesis, Universitas Bengkulu.

[thumbnail of Thesis] Archive (Thesis)
PUTRI LISA ANGGUNA.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)

Abstract

Rumput akar wangi (Polygala paniculata) termasuk golongan suku
polygalaceae, merupakan tumbuhan yang berkembang biak dari biji, lalu berbunga
menghasilkan biji dan kemudian mati ditahun yang sama. Tujuan penelitian ini
adalah untuk mengetahui minyak akar wangi dapat diformulasikan menjadi sediaan
balsem. Isolasi minyak atsiri pada rumput akar wangi menggunakan metode destilasi
uap. Formula sediaan dibuat dengan 3 macam variasi minyak atsiri rumput akar
wangi yaitu F1 (2%), F2 (3%), dan F3 (4%). Sediaan balsem yang dihasilkan
dilakukan uji organoleptis, uji homogenitas, uji daya sebar, uji daya lekat, uji pH, uji
iritasi dan uji stabilitas. Balsem adalah obat gosok dengan kepekatan seperti salep,
sedangkan salep adalah sediaan setengah padat yang diperuntukkan untuk pemakaian
topikal pada kulit atau selaput lendir yang berfungsi untuk melindungi atau
melemaskan kulit dan menghilangkan rasa sakit atau nyeri. Pada penelitian ini
menggunakan metode eksperimental atau percobaan. Kegiatan percobaan yang
bertujuan untuk mengetahui suatu gejala atau pengaruh yang timbul, sebagai akibat
dari adanya perlakuan tertentu. Hasil penelitian yang di dapatkan dari 10 responden
untuk uji iritasi tidak terdapat iritasi pada responden, pada uji pH didapatkan hasil uji
pH rata-rata pH F1 sebesar 5,39, F2 sebesar 5,90, dan F3 sebesar 6,05 untuk setiap
konsentrasi dalam pengujian sebanyak 3 kali pengulangan selama 3 minggu. Pada uji
organoleptis memiliki aroma, bau dan warna yang seragam serta homogen.
Kesimpulan berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa minyak atsiri Akar
Wangi (Polygala paniculata) dapat diformulasikan kedalam sediaan balsem .
Kata kunci : Akar wangi (Polygala paniculata), Minyak atsiri, Balsem.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Faculty of Math & Natural Science > Department of Diploma Pharmacy
Depositing User: Oka Ariani S.IPust
Date Deposited: 13 Oct 2025 01:34
Last Modified: 13 Oct 2025 01:34
URI: https://repository.unib.ac.id/id/eprint/28864

Actions (login required)

View Item
View Item
Slot Gacor Mantap Hari Ini Maxwin 2025 slot gacor Slot Gacor Thailand Rekomendasi Slot Gacor Slot Pulsa Link Slot Gacor