Cahyani, Novi and Indra, Cahyadinata and Reswita, Reswita (2021) KINERJA USAHA MIKRO KECIL MENENGAH KOPI BUBUK DI KOTA BENGKULU. Masters thesis, Universitas Bengkulu.
TESIS NOVI CAHYANI.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (7MB)
Abstract
UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) merupakan suatu kelompok usaha yang
berada pada skala usaha rumah tangga.Kondisi UMKM kopi bubuk saat ini sedikit
mengalami perubahan karena berkurangnya daya beli masyarakat sebagai akibat dari
penerimaan masyarakat akibat wabah Covid-19 yang membatasi segala aktivitas
masyarakat.Dari hasil survey di lapangan terdapat beberapa pengusaha yang tidak
sedang menjalankan usaha mereka sejak adanya wabah Covid-19 dan ada beberapa
pengusaha juga masih menjalankan usaha kopi bubuknya, akan tetapi mereka
mengeluhkan mengenai adanya wabah Covid-19 yang mempengaruhi kinerja usaha
mereka terutama dalam pemasaran produk, yang dimana sedikit terjualnya kopi bubuk
pada beberapa bulan terakhir sehingga para pengusaha mengalami penurunan
pendapatan. Fenomena gap yang terjadi adalah meningkatnya persaingan antar UMKM
kopi bubuk yang berada di Kota Bengkulu akan tetapi terdapat beberapa dari UMKM
kopi bubuk yang mengalami kendala seperti pemasaran dan kemasan yang digunakan.
Selain itu juga adanya permasalahan mengenai kondisi usaha dikarenakan adanya
wabah virus Covid-19 sehingga secara langsung menurut mereka berpengaruh terhadap
kinerja usaha yang dijalankannya.Maka dari itu adanya analisis kinerja usaha mikro
kecil menengah kopi bubuk di Kota Bengkulu untuk mengetahui seberapa
berpengaruhnya kendala tersebut terhadap usaha mereka.
Tujuan penelitian ini untuk: 1)Menganalisis kinerja usaha mikro kecil menengah
Kopi Bubuk di Kota Bengkulu, 2) Menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi
kinerja usaha mikro kecil menengah Kopi Bubuk di Kota Bengkulu.Penelitian ini
dilakukan pada 30 November 2020 sampai 30 Desember 2020UMKM Kopi Bubuk
yang berada di Kota Bengkulu Provinsi Bengkulu dengan pertimbangan bahwa
Indonesia merupakan salah satu penghasil terbesar kopi dunia, salah satu provinsi
penghasil kopi terkenal di Indonesia yaitu kopi Bengkulu. Penentuan penelitian dan
lokasi penelitian dilakukan secara sengaja (Purposive).Data yang digunakan dalam
penelitian ini adalah data primer dan data sekunder.Analisis data yang digunakan dalam
penelitian adalah analisis kualitatif dan analisis kuantitatif yang terdiri daridata skala
likert dan software SEM Smart PLS.
Pengukuran kinerja pada usaha UMKM Kopi Bubuk di Kota Bengkulu diukur
dengan menggunakan 4 indikator hasil dari modifikasi yaitu 1) pertumbuhan penjualan
meningkat, 2) pertumbuhan modal meningkat, 3) penambahan tenaga kerja setiap tahun,
4) pertumbuhan pasar dan pemasaran, dan 5) keuntungan laba usaha. Terdapat 35
pengusaha kopi bubuk yang dilakukan pengukuran kinerja usaha, yang nantinya akan di
peroleh dari setiap pengusah tersebut apakah usaha kopi bubuk yang dijalankannya
memiliki kinerja yang baik, sedang, dan buruk. Sedangkan untuk faktor-faktor yang
mempengaruhi kinerja dengan menggunakan 16 indikator yang digunakan pada
penelitian ini yaitu yang terdiri dari faktor internal sebanyak 9 indikator yaitu tingkat
keuntungan (z2.3), teknologi modern (z3.4), pengendalian kualitas (z3.5), penetapan
harga bersaing (z4.2), saluran distribusi (z4.4), wilayah pemasaran (z4.5), komitmen
afektif (z5.1), kmitmen kontinyu (z5.2), dan komitmen normative (z5.3). Faktor
Eksternal terdiri dari 3 indikator yaitu aspek permodalan dan pembiayaan (z8.1),
tersedianya lapangan kerja (z9.2), dan indikator iklim usaha dan investasi (z9.3). Untuk
indikator kinerja usaha yang digunakan terdapat 4 indikator yaitu terdiri dari
pertumbuhan penjualan meningkat (y1), pertumbuhan modal meningkat (y2),
pertumbuhan pasar dan pemasaran (y4), dan keuntungan laba usaha (y5).
Hasil penelitian dan pembahasan yang didapatkan mengenai pengukuran kinerja
pada usaha UMKM Kopi Bubuk di Kota Bengkulu diukur dengan menggunakan 5
indikator yaitu 1) pertumbuhan penjualan meningkat, 2) pertumbuhan modal meningkat,
3) penambahan tenaga kerja setiap tahun, 4) pertumbuhan pasar dan pemasaran, dan 5)
keuntungan laba usaha. Dari hasil analisis didapatkan bahwa kinerja usaha UMKM kopi
bubuk di Kota Bengkulu rata-rata mempunyai nilai 73.42 yang berada pada kategori
cukup baik yaitu sebanyak 19 UMKM kopi bubuk dengan hasil persentase sebesar 54%.
Adapun hasil kinerja usaha UMKM kopi bubuk di Kota Bengkulu terdapat beberapa
faktor yang dipengaruhi secara langsung yaitu terdiri dari faktor internal dan faktor
eksternal. Faktor internal yang diperoleh dari hasil analisis yaitu terletak pada dimensi
aspek teknis produksi dan operasi dan aspek komitmen. Faktor eksternal yang diperoleh
dari hasil analisis terletak pada dimensi aspek kebijakan pemerintah sektor UKM, aspek
komitmen, dan aspek teknis produksi dan operasi. Sehingga dari ke 3 aspek ini
merupakan aspek yang paling mengambarkan dan mempengaruhi tingkat kinerja
UMKM kopi bubuk di Kota Bengkulu.
(Program Studi Pascasarjana Magister Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas
Bengkulu).
| Item Type: | Thesis (Masters) |
|---|---|
| Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
| Divisions: | Postgraduate Program > Master of Agribusiness |
| Depositing User: | Sugiarti, S.IPust |
| Date Deposited: | 27 Oct 2025 04:01 |
| Last Modified: | 27 Oct 2025 04:01 |
| URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/30452 |

