Cahyani, Seprina Dwi and Vatresia, Arie and Susanto, Agus (2025) IMPLEMENTASI METODE VISION TRANSFORMER (ViT) DALAM MENGIDENTIFIKASI GENUS TANAMAN ANGGREK BERDASARKAN CITRA BUNGA. Other thesis, Universitas Bengkulu.
Naskah Skripsi G1A021010 - Seprina Cahyani.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (8MB)
Abstract
Bengkulu merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang kaya akan sumber
daya alam, termasuk tanaman anggrek. Secara global, terdapat sekitar 15.000–20.000
spesies anggrek yang tersebar dalam lebih dari 900 genus, dengan variasi bentuk, ukuran,
dan warna yang beragam. Keanekaragaman ini membuat identifikasi spesies menjadi
sangat kompleks, terutama bagi masyarakat awam. Penelitian ini bertujuan untuk
mengembangkan aplikasi berbasis Android yang mampu mengidentifikasi lima genus
anggrek: Bulbophyllum, Cymbidium, Dendrobium, Phalaenopsis, dan Vanda, dengan
memanfaatkan arsitektur Vision Transformer(ViT). Pengumpulan data dilakukan melalui
pustaka sumber terbuka, menghasilkan 1.500 citra yang diproses melalui tahap pra�pemrosesan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model ViT-Base16 dengan 25 epoch
memberikan performa terbaik dengan akurasi sebesar 0,98 pada data uji. Namun, terdapat
kendala dalam klasifikasi genus Dendrobium di setiap percobaan karena tingginya variasi
morfologi dalam genus tersebut. Pengujian aplikasi menunjukkan hasil evaluasi yang
baik, dengan skor Convenience sebesar 81.13, Accuracy 82.5, dan Usefulness 83.06. Hasil
ini menunjukkan bahwa aplikasi yang dikembangkan mampu mendukung proses
identifikasi genus anggrek berdasarkan citra bunga secara efektif.
Kata kunci: Anggrek, Identifikasi, Vision Transform
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
| Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Informatics Engineering |
| Depositing User: | 58 lili haryanti |
| Date Deposited: | 03 Nov 2025 04:19 |
| Last Modified: | 03 Nov 2025 04:19 |
| URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/30872 |

