Shinta, Marsella Putri and P.E.Suryaningsih, P.E.Suryaningsih and Deli, Waryenti (2022) PENGAWASAN PEREDARAN ROKOK TANPA CUKAI BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 39 TAHUN 2007 TENTANG CUKAI. Other thesis, Universitas Bengkulu.
Skripi Shinta Marsella Putri (B1A016073).pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (1MB)
Abstract
Peredaran rokok mempunyai sifat atau karakteristik yang konsumsinya perlu
dikendalikan. Serta peredarannya perlu diawasi. Rokok yang banyak beredar di
Indonesia harus sesuai dengan aturan yang ada terutama Undang-Undang Nomor
39 Tahun 2007 Tentang Cukai. Karena pada dasarnya rokok merupakan zat
adiktif yang tidak sehat bagi kesehatan tubuh manusia, sehingga menimbulkan
banyak dampak negatif pada kesehatan dan juga dapat menyebabkan kematian.
Serta pada saat ini banyak juga tersebarnya rokok tanpa cukai yang tidak sesuai
dengan ketentuan UU Cukai yang beredar di masyarakat luas, sehingga hal
tersebut merugikan pemerintah Indonesia terutama dalam pendapatan Negara dari
Cukai. Masalah beredarnya rokok tanpa cukai yang terjadi di wilayah Indonesia
sampai sekarang masih terjadi dan beredar luas serta diperdagangkan secara bebas
sehingga ini menjadi perhatian bagi semua pihak terutama bagi pihak Bea dan
Cukai yang dalam hal ini mempunyai tugas dan wewenang untuk mengurangi
tindak pidana penjualan rokok tanpa cukai. Akan tetapi dalam hal pengawasan
masih kurang efektif dalam pelaksanaan melakukan pembinaan, pemantauan
pengawasan terhadap usaha karena dilihat dari fenomena yang ada masih banyak
perdagang yang menjual rokok tanpa pita cukai. Penelitian ini bertujuan: (1)
Untuk mengetahui pengawasan peredaran rokok tanpa cukai ditinjau dari Undang�Undang Nomor 39 Tahun 2007 Tentang Cukai. (2) Untuk mengetahui sanksi bagi
pelaku peredaran rokok tanpa cukai ditinjau dari Undang-Undang Nomor 39
Tahun 2007 Tentang Cukai. Penelitian ini bersifat yuridis normatif. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa Indonesia telah memiliki segenap aturan
Perundang-Undangan yang berlaku guna untuk melakukan pengawasan terkait
peredaran rokok di Indonesia mulai dari Undang-Undang, Peraturan Pemerintah
dan Peraturan Menteri. Sedangkan pengawasan peredaran rokok masih kurang
efektif karena masih banyaknya rokok-rokok tanpa cukai yang beredar luas di
daerah terpencil. Selain itu, juga telah ditetapkan sanksi bagi pengedar terhadap
pengedaran rokok tanpa cukai.
Kata Kunci : Pengawasan, Sanksi, Peredaran Rokok Tanpa Cukai
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | K Law > K Law (General) |
| Divisions: | Faculty of Law > Department of Law Science |
| Depositing User: | Irma Rohayu, S.IPust |
| Date Deposited: | 04 Nov 2025 06:27 |
| Last Modified: | 04 Nov 2025 06:27 |
| URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/30976 |

