Randi Irawan, Muna and Fachri, Eka Saputra (2020) PENGARUH ENVIRONMENTAL CONCERN, HEALTH CONSCIOUSNESS, SUBJECTIVE KNOWLEDGE TERHADAP SIKAP YANG BERDAMPAK PADA NIAT BELI MAKANAN ORGANIK (Studi Pada Konsumen Hypermart Bengkulu Indah Mall). Other thesis, Universitas Bengkulu.
skripsi.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (2MB)
Abstract
Niat beli makanan organik berarti perasaan secara sadar seseorang untuk membeli
produk organik. Dalam hal ini semakin positif sikap konsumen pada produk
organik, semakin kuat niat konsumen untuk membeli produk tersebut. Sikap
konsumen terhadap pembelian makanan organik tentu saja diyakini secara positif
berkaitan dengan sikap terhadap makanan organik. Ketika sikap konsumen
terhadap makanan organik positif, sikap konsumen terhadap pembelian makanan
organik juga akan cenderung positif. Terdapat empat variabel yang berkaitan
dengan niat beli makanan organik yaitu environmental concern, health
consciousness, subjective knowledge dan sikap. Tujuan dari penelitian ini adalah
(1) Untuk menguji pengaruh Environmental Concern terhadap sikap konsumen
terhadap makanan organik (2) Untuk menguji pengaruh health consciousness
terhadap sikap konsumen terhadap makanan organik (3) Untuk menguji pengaruh
subjective knowledge terhadap sikap konsumen terhadap makanan organik (4)
Untuk menguji pengaruh sikap konsumen terhadap makanan organik terhadap
niat beli makanan organik (5) Untuk menguji pengaruh environmental concern
terhadap niat beli makanan organik (6) Untuk menguji pengaruh health
consciousness terhadap niat beli makanan organik (7) Untuk menguji pengaruh
subjective knowledge terhadap niat beli makanan organik (8) Untuk menguji Efek
mediasi sikap konsumen pada environmental concern terhadap niat beli makanan
organik (9) Untuk menguji Efek mediasi sikap konsumen pada pengaruh health
consciousness terhadap niat beli makanan organik (10) Efek mediasi sikap
konsumen pada pengaruh subjective knowledge terhadap niat beli makanan
organik.
Jenis penelitian ini menggunakan penelitian explanatory research. Pengambilan
sampel yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik non-probability
sampling melalui metode purposive sampling dengan total keseluruhan sampel
yaitu 210 responden yang berkeinginan berbelanja produk organik di Hypermart
Bengkulu. Dalam penelitian ini, digunakannya SEM PLS 3.0 untuk menganalisis
data. Metode pengumpulan data langsung dengan cara penyebaran kuesioner
offline. Penyeebaran kuesioner offline untuk mendapatkan informasi dari
responden.
Hasil penelitian menunjukan bahwa environmental concren berpengaruh positif
terhadap sikap konsumen pada makanan organik. Hasil temuan ini berarti bahwa
Semakin tinggi tingkat kepedulian seseorang terhadap lingkungan, maka semakin
tinggi juga tingkat seseorang untuk membeli makanan organik di Hypermart
Bengkulu Indah Mall. Hasil penelitian menunjukan bahwa Health conciousness
berpengaruh positif terhadap sikap konsumen pada makanan organik. Hasil
temuan ini berarti bahwa semakin tinggi sikap konsumen terhadap kesadaran
x
kesehatan, maka semakin tinggi juga sikap konsumen untuk membeli produk
makanan organik di Hypermart Bengkulu Indah Mall. Hasil penelitian
menunjukan bahwa Subjective knowledge berpengaruh positif sikap konsumen
pada makanan organik. Hasil temuan ini berarti bahwa semakin tinggi sikap
konsumen terhadap pengetahuan produk makanan organik, maka semakin tinggi
juga ketertarikan konsumen berkeinginan untuk membeli produk makanan
organik di Hypermart Bengkulu Indah Mall. Hasil penelitian menunjukan bahwa
sikap konsumen berpengaruh positif terhadap niat beli makanan organik. Hasil
temuan ini berarti bahwa semakin tinggi daya tarik yang dimiliki konsumen yang
berkeinginan untuk membeli produk makanan organik, maka tingkat niat beli
konsumen terhadap makanan organik juga akan meningkat. Hasil penelitian
menunjukan bahwa Environmental concren berpengaruh negatif terhadap niat beli
makanan organik. Hasil temuan ini berarti bahwa kepedulian terhadap lingkungan
memengaruhi konsumen yang berkeinginan untuk membeli produk makanan
organik di Hypermart Bengkulu. Semakin rendah tingkat kepedulian seseorang
terhadap lingkungan, maka semakin rendah juga tingkat seseorang untuk membeli
makanan organik di Hypermart Bengkulu Indah Mall. Hasil penelitian
menunjukan bahwa Health conciousness berpengaruh positif terhadap niat beli
makanan organik. Hasil temuan ini berarti bahwa semakin tinggi kesadaran
seseorang terhadap kesehatan, maka tingkat kesadaran kesehatan terhadap niat
beli makanan organik juga akan meningkat. Hasil penelitian menunjukan bahwa
subjective knowledge berpengaruh positif terhadap niat beli makanan organik.
Hasil temuan ini berarti bahwa semakin tinggi sikap konsumen terhadap
pengetahuan produk makanan organik, maka semakin tinggi juga ketertarikan
konsumen berkeinginan untuk membeli produk makanan organik di Hypermart
Bengkulu Indah Mall. Hasil penelitian menunjukan bahwa subjective knowledge
berpengaruh positif terhadap niat beli makanan organik. Hasil temuan ini berarti
bahwa semakin tinggi sikap konsumen terhadap pengetahuan produk makanan
organik, maka semakin tinggi juga ketertarikan konsumen berkeinginan untuk
membeli produk makanan organik di Hypermart Bengkulu Indah Mall.
Penelitian dalam menguji mediasi menghasilkan kesimpulan sebagai berikut,
yaitu environmental concern dimediasi oleh sikap terbukti berpengaruh signifikan
terhadap niat beli makanan organik. Sikap terdapat memengaruhi hubungan antara
Environmental concern terhadap niat beli makanan organik. Pengujian mediasi
dapat dilakukan atau mampu membuktikan bahwa variabel sikap dalam penelitian
ini sebagai variabel mediasi. Health conciousness dimediasi oleh sikap terhadap
niat beli makanan organik terbukti. Hubungan health conciousness terhadap niat
beli makanan organik yang dimediasi oleh sikap ini bersifat positif. Pengujian
mediasi dapat dilakukan atau mampu membuktikan bahwa variabel sikap dalam
penelitian ini sebagai variabel mediasi. Subjective knowledge dimediasi oleh sikap
terhadap niat beli makanan organik terbukti atau hipotesis diterima. Hubungan
subjective knowledge terhadap niat beli makanan organik yang dimediasi oleh
sikap ini bersifat positif. Pengujian mediasi dapat dilakukan atau mampu
membuktikan bahwa variabel sikap dalam penelitian ini sebagai variabel mediasi.
xi
Berdasarkan pembahasan dan kesimpulan penelitian beberapa saran yang dapat
diberikan, yaitu saran untuk produsen produk organik perlu memperhatikan
enviromental concern, health consciousness, dan subjective knowledge dan sikap
sebagai rancangan strategi pemasaran yang tepat untuk mempromosikan
makanan organik. Selanjutnya, masyarakat diharapkan untuk semakin
mengutamakan kesehatan dan menciptakan gaya hidup sehat dengan
mengkonsumsi produk organic secara rutin dalam kehidupan sehari-hari.
Kata Kunci: Niat Beli Makanan Organik, Sikap, Environmental Concern, Health
Consciousness dan Subjective Knowledge
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
| Divisions: | Faculty of Economy > Department of Management |
| Depositing User: | 56 nanik rahmawati |
| Date Deposited: | 07 Nov 2025 17:20 |
| Last Modified: | 07 Nov 2025 17:20 |
| URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/31237 |

