Meidiyanti, Erika and Sugeng, Susetyo (2020) PENGARUH JOB SATISFACTION DAN PERCEIVED JOB ALTERNATIVE TERHADAP TURNOVER INTENTION PADA KARYAWAN PT. MATAHARI PUTRA PRIMA TBK. HYPERMART KOTA BENGKULU. Other thesis, Universitas Bengkulu.
ERIKA MEIDIYANTI (C1B016112).pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (1MB)
Abstract
Sumber daya manusia mempunyai pikiran, perasaan, status, keinginan dan
latar belakang yang heterogen yang dibawa ke dalam organisasi sehingga tidak
seperti mesin, modal, dan gedung, yang sifatnya pasif yang dapat dikuasai dan
diatur sepenuhnya dalam mendukung tercapainya tujuan organisasi. Organisasi
perlu mengatur sumber daya manusia dengan senantiasa melakukan investasi
untuk penerimaan, penyeleksian, dan mempertahankan sumber daya manusia
yang potensial agar tidak berdampak pada turnover intention. Diantara banyak
faktor, faktor yang mempengaruhi turnover intention yaitu Job Satisfaction dan
Perceived Job Alternative sesuai dengan teori Mobley et al., (1980). Turnover
intention adalah niat seorang karyawan untuk berhenti dari pekerjaannya saat ini.
Fenomena yang terjadi berdasarkan hasil survei bahwa karyawan yang bekerja di
perusahaan tersebut banyak karyawan yang berniat untuk keluar dari organisasi,
dan ada juga karyawan yang bekerja sambil mencari pekerjaan lain di luar
organiasai, serta karyawan yang berfikir untuk keluar disebabkan oleh
ketidakpuasan kerja yang dikarenakan karyawan merasa kurang mendapatkan
kesempatan yang adil tidak sesuai harapan dan karyawan merasa kurang nyaman
saat bekerja, serta adanya peluang kerja di luar organisasi. Berdasarkan masalah
tersebut tujuan dari penelitian ini yaitu : 1) mengetahui dan menganalisis
pengaruh Job Satisfaction terhadap Turnover Intention pada karyawan PT.
Matahari Putra Prima Tbk. Hypermart Kota Bengkulu. 2) mengetahui dan
menganalisis pengaruh Perceived Job Alternative terhadap Turnover Intention
pada karyawan PT. Matahari Putra Prima Tbk. Hypermart Kota Bengkulu.
Job satisfaction adalah keadaan dimana emosi yang senang atau emosi yang
positif berasal dari penilaian kerja atau pengalaman kerja seseorang (Luthans,
2006). Perceived job alternative adalah ketersediaan pekerjaan alternatif di pasar
tenaga kerja eksternal (March & Simon, 1958).
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan desain
penelitian yaitu survei. Dalam pengukuran variabel peneliti menggunakan
kuesioner sebagai instrumen untuk pengumpulan data dan untuk pernyataan
menggunakan skala likert. Populasi dalam penelitian ini yaitu karyawan PT.
Matahari Putra Prima Tbk. Hypermart Kota Bengkulu dan semua karyawan
dijadikan sampel, maka dilakukan teknik sensus. Jenis data yang digunakan dalam
penelitia ini yaitu data primer. Metode analisis dalam penelitian ini yaitu uji
validitas, uji reliabilitas, analisis regresi linier berganda dan uji hipotesis yang
terdiri dari uji t dan uji koefisien determinasi.
x
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : 1) Job Satisfaction berpengaruh
negatif dan signifikan terhadap Turnover Intention. 2) Perceived Job Alternative
berpengaruh positif dan signifikan terhadap Turnover Intention.
Berdasarkan pembahasan dan kesimpulan, peneliti menyarankan untuk PT.
Matahari Putra Prima Tbk. Hypermart Kota Bengkulu harus mampu
mempertahankan karyawannya agar tidak meninggalkan perusahaan atau mencari
pekerjaan lain di luar perusahaan yaitu dengan cara meningkatkan kepuasan kerja
pada karyawan dalam hal bonus dan sistem promosi.
Kata kunci : job satisfaction, perceived job alternative, turnover intention
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
| Divisions: | Faculty of Economy > Department of Management |
| Depositing User: | 56 nanik rahmawati |
| Date Deposited: | 08 Nov 2025 17:12 |
| Last Modified: | 08 Nov 2025 17:12 |
| URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/31277 |

